Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Uji Coba Kontra Selangor FA Bukan Laga Perpisahan untuk Bepe

By Mochamad Hary Prasetya - Selasa, 4 September 2018 | 15:39 WIB
         Striker Persija Jakarta, Bambang Pamungkas, saat berlatih di Lapangan Samudra, Legian-Bali, Kamis (18/1/2018) sore menjelang laga menghadapi PSPS Riau dalam laga Piala Presiden 2018.
YAN DAULAKA/BOLASPORT.COM
Striker Persija Jakarta, Bambang Pamungkas, saat berlatih di Lapangan Samudra, Legian-Bali, Kamis (18/1/2018) sore menjelang laga menghadapi PSPS Riau dalam laga Piala Presiden 2018.

Persija Jakarta akan melakoni laga uji coba melawan klub asal Malaysia, Selangor FA, di Stadion Patriot, Bekasi, Jawa Barat, Kamis (6/9/2018). 

Pertandingan tersebut digelar bukan sebagai laga perpisahan untuk legenda Persija, Bambang Pamungkas.

Sebagaimana diketahui, belum lama ini pemain yang biasa dipanggil Bepe itu memberikan kode untuk pensiun dari Persija di akhir Liga 1 2018.

Hanya, pernyataan yang dituliskan Bepe pada akun Twitter pribadinya itu pun disanggah oleh Direktur Utama Persija, Gede Widiade.

(Baca Juga: Usai Asian Games 2018, Ini Harga Sewa Stadion Patriot untuk Persija Jakarta)

(Baca Juga: Eksklusif Jonatan Christie: Kekasih, Olimpiade, Juara Dunia, dan Bangkit dari Keterpurukan)

Gede melarang pemain berusia 38 tahun itu untuk pensiun dari Persija meskipun ia bisa dibilang jarang mendapatkan menit bermain.

Kata Gede, tenaga Bepe masih dibutuhkan Persija hingga satu sampai dua tahun ke depan.

"Bepe masih kami butuhkan di Persija," kata Gede kepada BolaSport.com.


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : superball.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X