PSSI belum lama ini mengumumkan jika bakal memperpanjang kontrak Pelatih Timnas U-23 Indonesia, Luis Milla.
Sebelumnya sempat ada kabar jika Luis Milla akan digantikan oleh pelatih lain untuk menangani Timnas Indonesia di Piala AFF 2018.
Media Vietnam, DanViet, dalam ulasannya membahas Pelatih Vietnam Park Hang-seo menyebut Pelatih Timnas U-23 Indonesia, Luis Milla.
Park Hang-seo diklaim memiliki gaji hanya 22.000 dolar Amerika Serikat atau sekitar Rp 327 juta.
Hal tersebut diklaim oleh DanViet sebagai sesuatu yang mengejutkan lantaran performa dari Park Hang-seo bersama Timnas U-23 Vietnam.
Park Hang-seo terbilang cukup sukses bersama Timnas U-23 Vietnam, meski gagal meraih medali di ajang Asian Games 2018.
(Baca Juga: Bagaimana Nasib Persija di Stadion Patriot Usai Kericuhan di Laga Kontra Selangor FA)
Timnas U-23 Vietnam dibawanya menembus semifinal dan akhirnya harus puas finis di peringkat keempat di akhir Asian Games 2018.
DanViet pun membandingkan Park Hang-seo dengan Luis Milla yang menangani Timnas U-23 Indonesia di cabang sepak bola Asian Games 2018.
Dibandingkan oleh media Vietnam tersebut, gaji dari Luis Milla delapan kali lebih besar dari Park Hang-soe.
PERBANDINGAN LUIS MILLA & PARK HANG-SEO
Nama Lengkap:
Luis Milla Aspas
Lahir:
Teruel, Spanyol, 12 Maret 1966 (52)
Karier Klub:
1984–1990 Barcelona
1985–1986 Barcelona C
1986–1988 Barcelona B
1990–1997 Real Madrid
1997–2001 Valencia
Karier Timnas:
1989–1990 Spainyol
Karier Melatih:
2006–2007 Puçol
2007–2008 Getafe (asisten)
2008–2010 Spanyol U-19
2009 Spanyol U-20
2010–2012 Spanyol U-21
2012 Spanyol U-23
2013 Al Jazira
2015–2016 Lugo
2016 Zaragoza
2017-2018 Indonesia U-23
Prestasi:
Sebagai Pemain
Barcelona
Juara Liga Spanyol 1984–85
Juara Copa del Rey 1989–90
Juara Piala Winners 1988–89
Real Madrid
Juara Liga Spanyol 1994–95, 1996–97
Juara Copa del Rey 1992–93
Juara Piala Super Spanyol 1993
Valencia
Juara Copa del Rey 1998–99
Juara Piala Intertoto 1998
Runner-up Liga Champions 1999–2000, 2000–01
Sebagai Pelatih
Indonesia U-23
Medali Perunggu SEA Games 2017
----
Nama Lengkap:
Park Hang-seo
Lahir:
Sancheong, Gyeongnam, Korea Selatan, 4 Januari 1959 (59)
Karier Klub:
1981 Korea First Bank FC
1981–1983 Army FC (wajib militer)
1984–1988 Lucky-Goldstar Hwangso
Karier Timnas:
1978 Korea Selatan U-20
1979–1980 Korea Selatan B
1981 Korea Selatan
Karier Melatih:
2002 Korea Selatan U-23
2005–2007 Gyeongnam FC
2008–2010 Chunnam Dragons
2012–2015 Sangju Sangmu
2017 Changwon FC
2017-.... Vietnam, Vietnam U-23
Prestasi:
Sebagai Pemain
Lucky-Goldstar Hwangso
Juara K League 1 1985
Sebagai Pelatih
Sangju Sangmu FC
Juara K League 2 2013, 2015
Korea Selatan U-23
Medali Perunggu Asian Games 2002
Vietnam U-23
Runner-up Piala Asia U-23 2018
Luis Milla sendiri digosipkan memiliki gaji sekitar Rp 2 miliar sementara gaji dari Park Hang-soe hanya sekitar Rp 327 juta dan mampu membawa Timnas U-23 Vietnam di peringkat keempat Asian Games 2018.
Gaji Park Hang-soe pun terbilang sangat rendah jika dibandingkan dengan kontribusinya kepada Timnas U-23 Vietnam.
Meski dibayar rendah oleh Federasi Sepak Bola Vietnam, dalam wawancara bersama media Yonhap News, Park Hang-soe mengaku tak masalah dengan gajinya.
"Saya senang dengan para pemain Vietnam, tentang gaji ada di kontrak dan saya tidak punya masalah dengan itu," ujar Park Hang-soe.
Editor | : | Gangga Basudewa |
Sumber | : | superball.id |
Komentar