Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Daftar Harga Tiket Laga Timnas Indonesia Vs Mauritius yang Dijual Secara Online dan Offline

By BolaSport - Minggu, 9 September 2018 | 11:02 WIB
Gelandang timnas Indonesia, Febri Haryadi (kanan), berupaya melewati hadangan pemain timnas Islandia dalam laga persahabatan di Stadio Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, pada Minggu (15/1/18).
MUHAMMAD BAGAS/BOLASPORT.COM
Gelandang timnas Indonesia, Febri Haryadi (kanan), berupaya melewati hadangan pemain timnas Islandia dalam laga persahabatan di Stadio Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, pada Minggu (15/1/18).

Timnas Indonesia akan melakoni laga uji coba internasional melawan Mauritius yang akan dihelat di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kabupaten Bekasi, Selasa (11/9/2018) kick off pukul 16.30 WIB.  

Tiket pertandingan timnas Indonesia kontra Mauritius akan dijual secara online dan offline.

Untuk pembelian tiket secara online dapat dibeli di Bukalapak dengan link: https://www.bukalapak.com/tiket-event/404/friendly-match-indonesia-vs-mauritius.

Pembelian tiket secara online sudah bisa diakses hari ini hingga Senin (10/9/2018) pukul 23.58 WIB.

(Baca juga: Jonathan Bauman Mengaku Kenalkan Persib Bandung di Argentina)

Jumlah tiket yang dijual online yakni 7000 lembar, mulai dari Rp 50.000-Rp 150.000.

Bagi penonton yang ingin membeli tiket secara langusng (offline), bisa menandatangi loket box di Stadion Wibawa Mukti pada hari penyelenggaran pertandingan, Selasa (11/9/2018).

Loket akan dibuka mulai pukul 09.00 WIB, sebanyak 14.350 lembar tiket akan tersedia di loket box pada hari pertandingan.

Daftar Harga tiket Timnas Indonesia Vs Mauritius

Premium (VIP): Rp 150 ribu
Garuda 1 (Barat): Rp 100 ribu
Garuda 2 (Tribun Timur): Rp 75 ribu
Garuda Home Fans (Utara dan Selatan): Rp 50 ribu

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X