Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Stadion Wibawa Mukti Sepi Penonton Jelang Kick-off Timnas Indonesia Vs Mauritius

By Muhammad Robbani - Selasa, 11 September 2018 | 16:30 WIB
Bek timnas Indonesia, Fachrudin Aryanto (kanan), bersama asisten pelatih Kurniawan Dwi Yulianto (kiri) memperkenalkan jersey baru yang akan dipakai saat melawan Mauritius, Selasa (11/9/2018).
DOK-BOLA
Bek timnas Indonesia, Fachrudin Aryanto (kanan), bersama asisten pelatih Kurniawan Dwi Yulianto (kiri) memperkenalkan jersey baru yang akan dipakai saat melawan Mauritius, Selasa (11/9/2018).

Laga uji coba antara timnas Indonesia kontra timnas Mauritius nampaknya tak begitu diminati penonton.

Timnas Indonesia menjamu timnas Mauritius dalam agenda yang masuk agenda FIFA Matchday ini.

Laga ini digelar di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang Timur, Kabupaten Bekasi, Selasa (11/9/2018) dan akan memulai kick off pukul 16.30 WIB.

Dari pantauan BolaSport.com 30 menit sebelum dimulainya laga, beberapa penonton baru memasuki mengisi tribune timur bagian bawah, utara, dan selatan.


Suasana Stadion Wibawa Mukti beberapa saat sebelum laga uji coba antara timnas Indonesia kontra timnas Mauritius, Selasa (11/9/2018).(MUHAMMAD ROBBANI/BOLASPORT.COM)

Itu pun penonton tak memenuhi bagian tribune yang sudah mereka tempati itu sehingga suasana terasa sunyi.

(Baca Juga: Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Mauritius, Duel Tim Tanpa Figur Pelatih Utama)

Di sekitaran luar venue pun tak banyak pecinta Tim Garuda yang berkeliaran untuk masuk ke stadion demi mendukung Rizki Pora Cs.

Sebagaimana diketahui, laga ini seharusnya digelar di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, namun tak mendapat izin keamanan dari pihak kepolisian.


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : superball.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X