Pelatih Mitra Kukar, Rahmad Darmawan, mengungkap sejumlah kendala yang dialami oleh timnya jelang laga melawan Madura United.
Pemanggilan sejumlah pemain ke Timnas Indonesia jadi kendala bagi Mitra Kukar.
Mitra Kukar berjumpa Madura United di pekan ke-21 Liga 1 musim 2018.
Pada laga bakal digelar di Stadion Gelora Ratu Pamelingan, Kamis (13/9/2018) malam, Mitra Kukar tidak bisa tampil dengan empat pemain intinya.
Keempat pemain tersebut yaitu Bayu Pradana dan Septian David Maulana yang dipanggi oleh Timnas Indonesia.
(Baca juga: Pelatih Persela Kecewa terhadap Wasit Pemimpin Laga Kontra Bali United)
Lalu ada juga Lutfi Kamal dan M. Rafi Mursalim yang dipanggil membela Timnas U-19 Indonesia.
“Ada empat pemain yang dipanggil oleh Timnas dan semua adalah pemain inti. Ada Bayu, Rafi, Lutfi, dan David. Sebenarnya kami meminta agar jangan empat. Tapi kami harus melepas karena itu demi kepentingan Timnas,” buka Rahmad.
Bayu Pradana dan Septian David sudah kembali ke skuat Mitra Kukar pasca tampil di laga melawan Mauritius, Selasa (11/9/2018) lalu.
Namun, pelatih yang karib disapa RD tersebut belum menjamin mereka bakal siap dimainkan.
Sebab, waktu recovery para pemain tersebut cukup minim.
RD akan lebih dulu melihat kondisi kedua pemain tersebut apakah siap ditampilkan melawan Madura United atau tidak.
Sebab, keduanya tampil di tampil di laga melawan Mauritius.
“Kami akan lihat dulu kondisinya. Kami hanya punya recovery satu hari dan semoga saja pemain bisa pulih dengan baik. Saya belum bisa pastikan apakah mereka akan turun atau tidak. Lihat kondisi terakhir saja,” papar eks pelatih Sriwijaya FC ini.
Editor | : | Aulli Reza Atmam |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar