Mitra Kukar bertekad meraih kemenangan ketika menjamu Persipura Jayapura dalam pekan ke-22 Liga 1 2018 di Stadion Aji Imbut, Tenggarong, Kalimantan Timur, Senin (17/9/2018).
Untuk mewujudkannya misinya tersebut, tim berjulukan Naga Mekes itu telah melakukan sejumlah pembenahan.
Salah satu yang dibenahi adalah masalah transisi pemain yang masih kurang baik.
Persoalan tersebut terlihat jelas ketika Mitra Kukar dihajar dua gol tanpa balas pada pertandingan sebelumnya melawan Madura United.
Untuk itu pelatih Mitra Kukar, Rahmad Darmawan, menuturkan anak-anak asuhnya harus berkonsentrasi penuh ketika menghadapi Persipura.
(Baca juga: Egy Maulana Vikri Kembali Tampil Gemilang Bersama Lechia Gdansk II)
Ia sadar tim berjulukan Mutiara Hitam itu mempunyai pemain-pemain yang berkualitas.
“Persipura harus benar-benar diwaspadai dengan baik,” kata pria yang akrab disapa RD tersebut.
“Pekan lalu kami kalah dalam transisi, jadi kami akan membuat modifikasi tentang taktik," ucap RD menambahkan.
Editor | : | Aulli Reza Atmam |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar