Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Klasemen Liga 1 2018 Usai Persib Bandung Taklukkan Borneo FC

By Ragil Darmawan - Senin, 17 September 2018 | 20:38 WIB
ANDREAS JOEVI/BOLASPORT.COM

Persib Bandung berhasil membawa pulang tiga poin dari kandang Borneo FC.

Duel itu digelar di Stadion Batakan, Balikpapan, Kalimantan Timur, Senin (17/9/2018) malam WIB.

Gol tunggal kemenangan dalam pekan ke-22 Liga 1 2018 itu dicetak Ghozali Siregar menit ke-82 berkat asis Jonathan Bauman.

Masuknya Bauman pada menit ke-74 menggantikan Patrich Wanggai memberikan angin segar.

Serangan Persib menjadi lebih hidup di babak kedua, meski menit yang tersisa sangat sedikit.

(Baca juga: Ini Empat Lawan Uji Coba Timnas U-19 Indonesia Jelang Piala Asia U-19)

Kemenangan 1-0 atas Borneo FC itu mengokohkan Persib di puncak klasemen Liga 1 dengan nilai 41.

Persib unggul lima poin dari pesaing terdekatnya, Madura United.

Madura United baru saja dikalahkan Arema FC 2-0.


Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : superball.id

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X