Pria berpangkat Marsekal Pertama (Marsma) TNI AU itu juga enggan memanaskan suasana dengan menyatakan bahwa ketiga pemainnya itu tidak pantas dihukum.
"Kalau dilihat pantas tidak pantas, sudut pandang orang lain-lain. Saya melihatnya buat efek jera semua klub," tuturnya.
"Kalau bertindak seperti itu hukumannya begini. Buat saya, tidak akan mempersoalkan hukumannya," ucapnya.
Pada jadwal terdekat, Persija akan menjamu Perseru Serui pada laga lanjutan Liga 1 pekan ke-24, di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Senin (8/10/2018), pukul 18.30 WIB.
Ketiga pemain Persija yang dihumum Komdis dipastikan tak akan ambil bagian melawan Perseru.
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik
channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor | : | Gangga Basudewa |
Sumber | : | superball.id |
Komentar