Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Persib Akhirnya Lepas Dua Pemain ke Timnas Indonesia Setelah Sempat Keberatan

By Mochamad Hary Prasetya - Kamis, 4 Oktober 2018 | 14:27 WIB
 Febri Hariyadi saat membela timnas Indonesia melawan timnas Mauritius pada laga uji coba di Stadion Wibawa Mukti, Kabupaten Bekasi, Selasa (11/9/2018).
HERKA YANIS PANGARIBOWO/TABLOID BOLA
Febri Hariyadi saat membela timnas Indonesia melawan timnas Mauritius pada laga uji coba di Stadion Wibawa Mukti, Kabupaten Bekasi, Selasa (11/9/2018).

Lalu, skuat Garuda bersua Timnas Hong Kong selang enam hari kemudian.

"Banyak pemain yang absen dan membuat tim kami memang sedang kekurangan pemain," kata Gomez seperti BolaSport.com dari laman resmi klub, Kamis (4/10/2018).

"Tapi, it's ok, saya selalu respek dengan pemanggilan pemain untuk Timnas dan kami harus menghormati itu karena ini untuk kepentingan negara," ucap pelatih asal Argentina tersebut.

Gomez menambahkan kehilangan beberapa pemain penting tidak terlalu membuatnya pusing.

Menurut Gomez, kesempatan ini bisa dimaksimalkan dengan baik oleh pemain-pemain muda Persib.

Persib masih mempunyai Muchlis Hadi Ning setelah Ezechiel, Bauman, dan Wanggai absen.

Untuk posisi Dedi, masih ada Kim Jefri Kurniawan, dan pengganti Febri, Persib memiliki Atep.

"Tentu saya bisa memaksimalkan semua pemain termasuk pemain muda yang bisa kami andalkan," kata Gomez.

"Kami sudah terbiasa menghadapi hal-hal semacam ini sebelumnya, kalian bisa hitung sendiri berapa kali tim ini bermain dengan komposisi lengkap," ucap Gomez.


Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X