Sembilan gol sudah dikoleksi Shohei Matsunaga selama bergulirnya Liga 1 2018.
Empat gol ia ciptakan bersama mantan timnya Persela Lamongan dan lima gol bersama PSMS Medan.
Pemain asal Jepang itu tampil sebagai predator baru untuk tim Ayam Kinantan.
Matsunaga kini menjadi ancaman buat lawan-lawan PSMS.
Semenjak bergabung dengan tim Ayam Kinantan, Matsunaga yang selalu dipercaya sebagai starter tetap konsisten menciptakan gol.
(Baca Juga: Resmi, Berikut 23 Pemain Timnas U-19 Indonesia untuk Piala Asia U-19 2018)
Walaupun bukan striker murni, ia bahkan lebih subur ketimbang Striker PSMS, Felipe Martins.
Perekrutan Matsunaga oleh PSMS pada putaran kedua tampaknya tak sia-sia.
Pemain yang mengisi slot pemain asing Asia itu mampu menunjukkam tajinya bersama tim Ayam Kinantan tanpa beradaptasi dengan waktu yang lama.
Bahkan ia sudah mendapatkan chemistry yang baik dengan pemain lokal maupun asing.
Editor | : | Aulli Reza Atmam |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar