Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih Mongolia Wanti-wanti Singapura soal Kekuatan Timnas Indonesia

By BolaSport - Senin, 15 Oktober 2018 | 14:21 WIB
                               Skuat timnas Indonesia pada laga uji coba melawan timnas Mauritius di Stadion Wibawa Mukti, Kabupaten Bekasi, Selasa (11/9/2018).
HERKA YANIS PANGARIBOWO/TABLOID BOLA
Skuat timnas Indonesia pada laga uji coba melawan timnas Mauritius di Stadion Wibawa Mukti, Kabupaten Bekasi, Selasa (11/9/2018).

"Timnas Singapura sangat lemah saat membangun serangan melalui skema build-up play. Andai kami memiliki kekuatan, saya akan memberi tugas kepada lima atau enam pemain untuk memberikan tekanan kepada mereka. Namun sayang, kami tak bisa melakukannya," ujar Michael Weiss, dilansir dari Fox Sports Asia.

Selain itu, Weiss mengungkapkan, Singapura harus mewaspadai kelebihan yang dimiliki timnas Indonesia.


Fandi Ahmad, pelatih sementara Timnas Singapura.(FOX SPORT ASIA)

"Timnas Singapura memang memiliki kelebihan di sektor fisikal. Secara fisik, mereka sangat kuat seperti seorang pegulat," ujarnya.

"Namun, saat mereka menghadapi kecepatan yang dimiliki timnas Indonesia dan Filipina, timnas Singapura akan menghadapi masalah besar," katanya menambahkan.

Ajang Piala AFF edisi ke-11 ini akan berlangsung pada 8 November hingga 15 Desember 2018.

Timnas Singapura akan tergabung di Grup B dan bersaing dengan Thailand, Indonesia, Filipina dan Timor Leste.

Pada pertandingan pertama, Singapura akan menjamu skuat Merah Putih di Stadion Nasional, Kallang, pada 9 November 2018.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Usai gelaran Piala Asia U-19, @firzaandika11 akan menuju Belgia untuk berlatih bersama klub AFC Tubize. Good luck, Firza! #firzaandika #timnasu19

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Aidina Fitra
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X