Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas U-19 Thailand Susul Indonesia ke Perempat Final Piala Asia, Ini Daftar Tim yang Lolos

By BolaSport - Kamis, 25 Oktober 2018 | 18:36 WIB
Striker Timnas U-19 Thailand Korrawit Tasa merayakan golnya ke gawang Timnas U-19 Korea Utara dalam duel terakhir Grup B Piala Asia (Piala AFC) U-19 2018 di Stadion Patriot, Kota Bekasi, Kamis (25/10/2018) sore WIB.
THE-AFC.COM
Striker Timnas U-19 Thailand Korrawit Tasa merayakan golnya ke gawang Timnas U-19 Korea Utara dalam duel terakhir Grup B Piala Asia (Piala AFC) U-19 2018 di Stadion Patriot, Kota Bekasi, Kamis (25/10/2018) sore WIB.

Timnas U-19 Thailand mengikuti jejak Timnas U-19 Indonesia ke perempat final Piala Asia (Piala AFC) U-19 2018.

Dalam laga terakhir Grup B di Stadion Patriot, Kota Bekasi, Kamis (25/10/2018) sore WIB, Timnas U-19 Thailand menekuk Timnas U-19 Korea Utara 2-1.

Pada saat yang sama di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Timnas U-19 Jepang menggasak Timnas U-10 Irak 5-0.

Dengan demikian, Jepang makin mantap sebagai juara Grup B bernilai 9.

BACA JUGA:

Sedangkan Thailand menjadi runner-up Grup B dengan nilai 4.

Korea Utara di posisi ketiga dengan nilai 3, Irak menjadi juru kunci dengan nilai 1.

Sebagaimana diberitakan SuperBall.id sebelumnya, Jepang menjadi lawan Timnas U-19 Indonesia di perempat final.

Thailand akan menghadapi juara Grup A Timnas U-19 Qatar di perempat final.

BACA JUGA:

Qatar versus Thailand akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu (28/10/2018) pukul 16.00 WIB.

Jepang kontra Timnas U-19 Indonesia digelar di stadion dan tanggal yang sama pukul 19.30 WIB.

Dari Grup C, Kamis (25/10/2018) malam WIB, Timnas U-19 Korea Selatan dan Timnas U-19 Australia lolos ke perempat final.

Korea Selatan menekuk Vietnam 3-1 di Stadion Patriot, Kota Bekasi, sedangkan Australia bermain 1-1 dengan Yordania di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor.

Korea Selatan menjadi juara Grup C, Australia runner-up.

Di perempat final, Korea Selatan akan bersua runner-up Grup D, sedangkan Australia bertemu juara Grup D.

Juara dan runner-up Grup D akan ditentukan dalam laga terakhir, Jumat (26/10/2018).

Tim yang Lolos

Dengan tuntasnya laga di Grup D dan C, maka kini telah ada 7 tim yang lolos ke perempat final.

Ketujuh tim itu adalah Qatar, Indonesia, Jepang, Thailand, Arab Saudi, Korea Selatan, dan Australia.

Thailand menjadi tim Asia Tenggara kedua yang lolos ke perempat final.

Vietnam sudah tersingkir setelah menjadi juru kunci Grup C.

Tim Asia Tenggara lainnya, Timnas U-19 Malaysia, masih memiliki peluang lolos ke perempat final.

Malaysia akan menghadapi China pada laga terakhirnya di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Jumat (26/10/2018) pukul 19.00 WIB.

Klasemen Grup D saat ini dipimpin Arab Saudi dengan nilai 6, disusul Tajikistan 4, Malaysia 1, dan China 0.

Malaysia wajib menang atas China, tapi tetap bergantung pada hasil Tajikistan kontra Arab Saudi.

Jika Tajikistan bisa bermain imbang saja dengan Arab Saudi, maka berapa pun banyaknya skor kemenangan Malaysia takkan berguna untuk lolos ke perempat final.

Sedangkan tim-tim yang telah tersingkir adalah Uni Emirat Arab, Taiwan, Korea Utara, Irak, Vietnam, China, dan Yordania.

TIM LOLOS

1 Qatar
2 Indonesia
3 Jepang
4 Thailand
5 Arab Saudi
6 Korea Selatan
7 Australia

TIM BERPELUANG

1 Tajikistan
2 Malaysia

TIM TERSINGKIR

1 Uni Emirat Arab
2 Taiwan
3 Korea Utara
4 Irak
5 Vietnam
6 China
7 Yordania

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Taufik Batubara
Sumber : superball.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X