- Fanatisme Suporter Indonesia Jadi Buah Bibir Media Asing, Kali Ini Dianggap Seperti Zat Kimia
- 5 Insiden Piala Asia U-19 yang Curi Perhatian Dunia Versi Media Asing, Salah Satunya Suporter Indonesia
- Piala AFF 2018 - Timnas Indonesia Diremehkan Media dan Suporter Vietnam, Sang Pelatih Geram
Namun, barisan pertahanan Mitra Kukar masih gagal ditembus oleh anak asuh Jafri Sastra.
Pada menit ke-63, Jafri Sastra ingin menambah daya gedor anak asuhnya dan memasukkan Bayu Nugroho untuk mengganti Aldaier Makatindu.
Memasuki menit ke-72, PSIS Semarang bisa saja mencetak gol apabila Bruno Silva berhasil menundukkan Yoo Jaehoon.
Penyerang asal Brasil itu mendapat umpan terobosan dan tinggal berhadapan dengan kiper lawan.
Sayang, Bruno tak mampu menaklukkan Yoo Jaehoon karena tendangannya masih bisa dihalau menggunakan kaki.
Memasuki menit ke-79, Mitra Kukar berhasil menggandakan keunggulan lewat kaki Septian David Maulana.
(Baca Juga: Jelang Laga Kontra Jepang, Titik Lemah Timnas U-19 Indonesia Diungkap Pelatih Malaysia)
Pemain asli kelahiran Semarang ini sukses melepaskan sepakan keras seusai menerima umpan silang dari Arif Suyono.
Hingga berakhirnya pertandingan, skor 2-0 bertahan untuk kemenangan tim tuan rumah.
Dengan kemenangan ini, Mitra Kukar berhasil memutus tren positif PSIS Semarang yang sebelumnya belum terkalahkan dalam liga laga terakhir.
Editor | : | Gangga Basudewa |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar