Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Madura United Tekuk PSM Makassar, Persija dan Persib Nikmati Angin Segar

By BolaSport - Senin, 29 Oktober 2018 | 19:35 WIB
Striker Madura United Mamadou Samassa mencetak dua gol ke gawang PSM Makassar dalam pekan ke-28 Liga 2018.
SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM
Striker Madura United Mamadou Samassa mencetak dua gol ke gawang PSM Makassar dalam pekan ke-28 Liga 2018.

Madura United mengejutkan PSM Makassar pada pekan ke-28 Liga 1 2018.

Dalam duel di Stadion Gelora Bangkalan, Bangkalan, Jawa Timur, Senin (29/10/2018) malam WIB, Madura United menggulung PSM Makassar 3-0 .

Gol pertama Madura United itu dicetak Mamadou Samassa menit ke-41 lewat asis Slamet Nurcahyono.

Gol kedua Madura United dipersembahkan Zah Rahan Krangar menit ke-86.

Mamadou Samassa kembali mencetak gol menit ke-90 usai mendapat asis Alfath Faathier.

Kemenangan ini sangat penting bagi posisi Madura United dalam klasemen sementara Liga 1 2018.

BACA JUGA:

Dengan kemenangan ini, Madura United naik dua tingkat ke posisi kelima dengan nilai 43 dari 28 laga.

Nilai 43 itu memberi Madura United motivasi ekstra untuk ikut bersaing ketat dalam perburuan gelar Liga 1 2018.

Kemenangan Madura United ini juga sangat berpengaruh sekaligus menjadi "angin segar" bagi Persija Jakarta dan Persib Bandung, yang bertengger di posisi kedua dan ketiga klasemen.

Sebab, dengan begitu Persija dan Persib tak tertinggal jauh dari PSM Makassar, yang masih mengoleksi 50 poin.

Persija dan Persib akan tampil pada hari terakhir pekan ke-28, Selasa (30/10/2010).

Persija menjamu Barito Putera di Stadion Patriot, Kota Bekasi, sedangkan Persib melayani Bali United di Stadion Batakan, Balikpapan.

Jika Persija dan Persib menang, maka jarak poin kedunya ke PSM Makassar berkurang hanya menjadi 2.

Persija dan Persib saat ini sama-sama mengoleksi nilai 45.

Lebih Komplet

Persija memang sangat berambisi untuk mendekatkan diri dengan pemuncak klasemen sementara PSM Makassar.

Tiga kali menang beruntun menjadi modal berarti bagi Persij untuk pertandingan kontra Barito Putera.

Itu membuat kepercayaan diri tim berjuluk Macan Kemayoran tersebut meningkat.

Dalam tiga laga sebelumnya Persija sukses mengalahkan Perseru Serui, Madura United, dan Persipura Jayapura.

“Kami sedang memiliki semangat yang bagus untuk pertandingan besok, apalagi kami akan bermain di Stadion Patriot," ujar Pelatih Persija Stefano Cugurra dalam jumpa pers, Senin (29/10/2018), sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Persija.id.

"Menang besok, kita bisa benar-benar dekat dengan puncak klasemen,” imbuh Stefano Cuggura.

Pelatih yang akrab disapa Teco itu mengatakan, kondisi anak-anak asuhnya juga cukup bugar setelah perjalanan jauh dari Papua.

Apalagi saat ini skuatnya juga komplet setelah beberapa pemain yang absen karena hukuman Komisi Disiplin PSSI bisa kembali tampil, seperti kapten Ismed Sofyan.

“Yang penting saat tim lebih komplet, pasti lebih kuat."

"Sekali lagi, semua pemain siap menghadapi pertandingan besok,” tegas Teco.

Absennya Marcell Sacramento dinilai Teco bukan sebuah keuntungan bagi Persija mengingat masih ada pengganti sepadan seperti Samsul Arif yang bisa membuat lini belakang Persija wajib waspada.

“Dia pemain inti terus di putaran pertama, bisa bantu banyak cetak gol dan kasih umpan."

"Tim Barito saya lihat sangat bagus team-work-nya, pelatih juga sangat sukses pernah juara,” puji Teco.

Momentum Bangkit

Sementara itu, Pelatih Persib Mario Gomez menegaskan timnya siap mengambil tiga poin dari laga kontra Bali United.

Mengenai persiapan timnya dalam sepekan terakhir, pelatih asal Argentina itu optimistis.

Seperti diketahui, skuat Maung Bandung juga sempat mengadakan sejumlah sesi latihan di Bandung setelah safari di 4 pulau untuk menatap laga melawan Serdadu Tridatu itu.

“Persiapan kita bagus, karena kita siap dengan pertandingan besok melawan Bali United," ujar Mario Gomez dalam sesi jumpa pers jelang laga, Senin (29/10/2018, sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Persib.co.id.

"Ini adalah pertandingan penting bagi kami, karena kalah di pertandingan terakhir dan harus menang dan ambil tiga poin,” tegas Mario Gomez.

Menurut Mario Gomez, laga besok akan menjadi momentum yang tepat bagi Maung Bandung untuk kembali bangkit setelah melewati 4 laga tanpa kemenangan.

“Itu di masa lalu, sekarang kami betekad memperbaiki kesalahan untuk laga selanjutnya dan menang besok."

"Kalian harus ingat bahwa kita kehilangan tujuh pemain, it’s okay."

"Mereka (pemain) tidak masalah dan kami tidak akan mundur dengan apa pun yang menghalangi kecepatan kami,” tandas Mario Gomez.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Taufik Batubara
Sumber : superball.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X