Persib Bandung U-19 saat ini tengah bersiap untuk berlaga di babak semifinal Liga 1 U-19 2018.
Lawan yang dihadapi tim asuhan Budiman tersebut adalah Borneo FC U-19.
Pertandingan akan digelar di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kamis (15/11/2018).
Mantan pemain Persib U-19 yang kini bermain di tim utama Maung Bandung, Indra Mustafa, cukup optimistis Beckham Putra dkk dapat melangkah jauh dan menjadi juara.
(Baca Juga: Piala AFF 2018 - Top Scorer Sementara, Adisak Kraisorn Masih Tak Tersentuh di Puncak
"Kalau peluang menjadi juara itu ada, saya melihat perjuangan anak-anak dari awal, pas di babak penyisihan memang masih kurang bagus, putaran kedua sampai delapan besar mainnya bagus, untuk semifinal saya percaya diri, anak-anak motivasi tinggi. Insya Allah bisa masuk final dan tahun ini menjadi juara," ujar Indra sesudah latihan di Stadion Si Jalak Harupat, Rabu (14/11/2018).
Maung Ngora yang menambah beberapa pemain baru di babak delapan besar menurut Indra tak berpengaruh banyak.
Menurutnya, siapapun yang bermain asalkan bisa mengikuti instruksi pelatih, maka Persib bisa bermain baik.
"Sebenarnya tidak ada pengaruh ada pemain baru atau tidak di Persib 19, asalkan pemain itu bisa menjalankan skema dan intruksi pelatih, semua akan baik-baik saja, tidak ada yang beda dalam permainan," katanya.
Sebagai alumni, Indra akan terus mendukung perjuangan para juniornya.
Ia juga optimistis Persib bisa melebihi prestasi tahun lalu yang hanya mampu menjadi finalis.
"Saya selalu mendukung dari sini, semoga anak-anak bisa mendapat hasil positif disemifinal dan lolos ke final, membuktikan bahwa Persib bisa menjadi juara, menebus kegagalan tahun kemarin," ucapnya.
Artikel ini telah tayang di tribunjabar.id dengan judul Indra Mustafa Yakin Persib Bandung U-19 Juarai Kompetisi Liga 1 U-19, http://jabar.tribunnews.com/2018/11/14/indra-mustafa-yakin-persib-bandung-u-19-juarai-kompetisi-liga-1-u-19.
Penulis: Ferdyan Adhy Nugraha
Editor: Fauzie Pradita Abbas
Editor | : | Aulli Reza Atmam |
Sumber | : | jabar.tribunnews.com |
Komentar