Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

PSSI Akan Umumkan Pelatih Baru Timnas Indonesia di Tanggal Ini

By Mochamad Hary Prasetya - Rabu, 28 November 2018 | 15:10 WIB
Ekspresi pemain timnas Indonesia; Zulfiandi, Dedik Setiawan, Ricky Fajrin, Stefano Lilipaly, Riko Simanjuntak, serta I Putu Gede Juni Antara (dari kiri ke kanan) sesuai laga kontra timnas Filipina pada laga pamungkas fase grup Piala AFF 2018 di SUGBK, Minggu (25/11/2018).
FERI SETIAWAN/BOLASPORT.COM
Ekspresi pemain timnas Indonesia; Zulfiandi, Dedik Setiawan, Ricky Fajrin, Stefano Lilipaly, Riko Simanjuntak, serta I Putu Gede Juni Antara (dari kiri ke kanan) sesuai laga kontra timnas Filipina pada laga pamungkas fase grup Piala AFF 2018 di SUGBK, Minggu (25/11/2018).

Wakil Ketua Umum PSSI, Joko Driyono memastikan bahwa 20 Januari 2019 menjadi waktu bagi pihaknya untuk mengumumkan siapa pelatih baru timnas Indonesia.

Saat ini. pelatih timnas Indonesia sedang kosong setelah kontrak Bima Sakti berakhir di Piala AFF 2018.

Belum ada informasi lebih jauh siapa calon kuat pelatih timnas Indonesia.

(Baca juga: Timnas Thailand Siap Hadapi 100 Ribu Fan Malaysia pada Semifinal Pertama Piala AFF 2018)

Akan tetapi, belum lama ini dikabarkan bahwa PSSI kemungkinan besar akan menunjuk pelatih dari klub-klub Liga 1 2018.

Sejauh ini pelatih PSM Makassar, Robert Rene Alberts, dan pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra, yang berpeluang besar melatih timnas Indonesia.

(Baca juga: Jawara Liga Champions Asia 2018 Terancam Kehilangan Bek Terbaik Mereka)

Selain menunjuk pelatih tim senior, PSSI juga akan mengumumkan juru taktik untuk level U-16, U-19, dan U-22.

Pengumuman pelatih itu nantinya akan disampaikan saat Kongres PSSI yang digelar pada 20 Januari 2019.

(Baca Juga: Liga 1 2018 - Tak Ingin Terdegradasi, PSMS Medan Doakan Persija Kalah dari Bali United)

"Paling cepat 20 Desember 2018 atau 20 Januari 2019 paling tidak sudah menunjuk pelatih semua level," kata Joko Driyono.

Penunjukan pelatih baru itu tentu saja agar timnas Indonesia di semua level bisa berprestasi pada 2019.

(Baca Juga: Lima Ucapan Edy Rahmayadi yang Mendadak Viral, Tak Punya Nasionalisme hingga Wartawan Harus Baik)

Meskipun tidak ada agenda turnamen di level senior, pada musim depan akan digelar turnamen seperti Piala AFF U-22, Kualifikasi Piala Asia U-23, SEA Games 2018 Manila, Piala AFF U-19, dan Piala AFF U-16.

"Komite Eksekutif sudah mengagendakan untuk melakukan evaluasi segera mungkin dan hasilnya nanti kami sampaikan termasuk refrensi jadi penyusunan program PSSI 2019 khususnya event-event tahun depan, seperti SEA Games, Kualifikasi Piala Asia U-23, AFF U-22, dan seterusnya," kata Joko Driyono.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Singa memang tidak perlu membandingkan dirinya dengan manusia. . #zlatanibrahimovic

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on 


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : superball.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X