Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Peluang Jadi Juara Tipis, CEO PSM: Setidaknya Kami Sudah Kerja Keras dan Jujur

By BolaSport - Kamis, 6 Desember 2018 | 09:55 WIB
 Kiper Muda PSM Makassar, Hilman Syah (Berbaju Hijau) Berfoto Bersama Starting XI Juku Eja dalam Laga Pekan ke-32 Liga 1 2018 di Stadion Andi Mattalatta, Kota Makassar pada Minggu (25/11/2018)
TRIBUN TIMUR
Kiper Muda PSM Makassar, Hilman Syah (Berbaju Hijau) Berfoto Bersama Starting XI Juku Eja dalam Laga Pekan ke-32 Liga 1 2018 di Stadion Andi Mattalatta, Kota Makassar pada Minggu (25/11/2018)

"Semua pemain sudah dapatkan hasil ini walau nomor dua. Seandainya nanti tidak dapatkan nomor satu, setidaknya kami telah kerja keras dan jujur," ujar Appi, kutip BolaSport.com dari Tribun Timur.

Terkait kata jujur yang ada dalam penyataan Appi, dia menjelaskan lebih lanjut.

(Baca juga: Berlaga di GBK, Persija dan The Jak Mania Siap Ulangi Kenangan Manis 17 Tahun Silam)

Dirinya sangat bangga melihat perjuangan Willem Jan Pluim dkk sepanjang musim ini.

Meski di tengah segala keterbatasan, PSM tetap mampu dan konsisten berada di papan atas dengan murni, tanpa bantuan siapa pun.

Dia juga berharap, seluruh suporter PSM dapat tetap memberi dukungan serta doa kepada Juku Eja di sisa waktu yang ada ini.

Di lain pihak, Robert Rene Alberts menginstruksikan seluruh pemainnya dapat memberikan yang terbaik demi menjaga marwah dan harga diri tim di kandang.

(Baca juga: Meski Berat, Mantan Direktur Badan Liga Indonesia Sebut PSM Makassar Masih Bisa Juara)

"Percaya sampai menit akhir pertarungan, bahwa kerja keras dan kerja jujur akan terbayarkan," kata Robert.

Pada pertandingan terakhir, PSM akan menjamu PSMS Medan di Stadion Mattoangin, Kota Makassar.

Laga pekan ke-34 Liga 1 2018 itu akan digelar bersamaan dengan pertandingan Persija Jakarta kontra Mitra Kukar di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta.

Sepak mula dua pertandingan krusial itu dilaksanakan pukul 15.30 WIB.

(Baca juga: Robert Rene Tergelitik dengan Keunikan Sepak Bola Indonesia)

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Inilah para kandidat peraih penghargaan di Liga 1 2018. . sumber: PT Liga Indonesia Baru . #liga1 #liga12018 #ligaindonesia

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on 


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X