Timnas Malaysia dan Vietnam bermain imbang di leg pertama laga final Piala AFF 2018.
Berlaga di Stadion Bukit Jalil, Malaysia pada Selasa (11/12/2018), timnas Vietnam berhasil mencuri dua gol tandang.
Laga itu sendiri berakhir sama kuat dengan skor 2-2.
Bermain di depan ribuan suporternya sendiri, timnas Malaysia justru terseok-seok pada awal-awal laga.
BACA JUGA:
- Dinilai dari Segala Lini, PSMS Medan Disebut Belum Layak Bermain di Liga 1
- PSMS Terdegradasi, Nama Djadjang Nurdjaman Ikut Terbawa
- Djadjang Nurdjaman Disebut sebagai Faktor Terdegradasinya PSMS Medan
Bahkan, mereka sempat tertinggal dua gol dari Vietnam.
Keran gol tim tamu dibuka oleh Nguyen Huy Hung pada menit ke-22.
Kemudian Pham Duc Huy berhasil menggandakan keunggulan Vietnam tiga menit berselang.
Tertinggal dua gol di kandang sendiri berhasil melecut semangat juang anak asuh Tan Cheng Hoe.
Sebelum menutup separuh pertandingan, Harimau Malaya berhasil memperkecil kedudukan lewat sundulan Shahrul Saad pada menit ke-36.
Editor | : | Aulli Reza Atmam |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar