Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bursa Transfer Liga 1 - Eks Bomber Sevilla Tinggalkan Mitra Kukar

By BolaSport - Jumat, 14 Desember 2018 | 10:09 WIB
   Ekspresi penyerang asing Mitra Kukar, Fernando Rodriguez Ortega (tengah), saat melakukan protes kepada wasit dalam laga lanjutan babak penyisihan Grup A Piala Gubernur Kaltim 2018 melawan PSIS Semarang di Stadion Segiri Samarinda, Kalimantan Timur, Minggu (25/02/2018) sore.
SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM
Ekspresi penyerang asing Mitra Kukar, Fernando Rodriguez Ortega (tengah), saat melakukan protes kepada wasit dalam laga lanjutan babak penyisihan Grup A Piala Gubernur Kaltim 2018 melawan PSIS Semarang di Stadion Segiri Samarinda, Kalimantan Timur, Minggu (25/02/2018) sore.

Eks striker Sevilla, Fernando Rodriguez Ortega, telah menyampaikan perpisahan kepada Mitra Kukar yang terdegradasi dari Liga 1 2018.

Mitra Kukar telah gagal mendapatkan tiket untuk berkompetisi di Liga 1 2019.

Skuat berjulukan Naga Mekes harus mengakhiri musim 2018 di peringkat ke-16 klasemen dengan 39 poin.

Terdegradasi ke Liga 2 2019, Mitra Kukar pun bakal ditinggal oleh beberapa pemain asingnya.

(Baca Juga: Jacksen Tiago Tak Bangga dengan Prestasi Pemain Barito Putera di Liga 1 2018)

Termasuk eks striker Sevilla, Fernando Rodriguez Ortega, yang baru-baru ini mengunggah salam perpisahan melalui media Instagram.

"Akhir musim yang menyedihkan, saya berharap dan berdoa untuk kebaikan Mitra Kukar, semoga mereka segera kembali ke tempat yang sepantasnya," tulis Rodriguez.

Meski harus hengkang dari Indonesia, Fernando mengaku tidak menutup kemungkinan untuk kembali membela kontestan Liga 1.

"Saya akan segera memulai petualangan baru di Liga 1, di mana saya sangat tertarik dengan itu," tulisnya menambahkan.

(Baca Juga: Rumor Transfer Liga 1 2018 - Hansamu Yama Pranata Nyaris Gabung Persebaya Surabaya)


Editor : Aidina Fitra
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X