Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rekap Bursa Transfer Liga 1 - Andik ke Madura dan Dua Tim Rekrut Pemain Asing

By BolaSport - Selasa, 25 Desember 2018 | 07:34 WIB
       Logo Liga 1 2018
SUPERBALL.ID/ NDARU GUNTUR
Logo Liga 1 2018

Bursa transfer Liga 1 2019 kian ramai, sejumlah rumor transfer pemain pun mencuat.

Namun dari sekian banyak rumor tersebut, baru beberapa yang telah pasti.

Sebut saja salah satunya Andik Vermansah yang santer dikaitkan akan bergabung dengan Persebaya Surabaya.

Drama isu transfer Andik Vermansah dengan Persebaya Surabaya memang telah terjadi sejak musim lalu, saat tim beralias Bajol Itu promosi ke Liga 1 musim 2017.

Musim lalu, Andik Vermansah tidak berlabuh ke Persebaya Surabaya namun bermain untuk klub Malaysia, Kedah FA.

Namun kini Andik Vermansah telah menentukan klub yang akan dibelanya di musim 2019.

Andik Vermansah

Andik Vermansah memilih Madura United sebagai klub yang akan dibelanya pada musim 2019.

Pemain timnas Indonesia itu telah resmi menjadi bagian dari skuat Madura United.

Bergabungnya Andik Vermansah ke Madura United diumumkan melalui akun media sosial klub pada Senin (24/12/2018).


Dane Milovanovic


Gelandang Madura United, Dane Milovanovic, beraksi pada laga Liga 1 kontra Borneo FC di Stadion Ratu Pamelingan, Pamekasan, Jumat 13 Oktober 2017.(SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM)

Dane Milovanovic lebih dulu direkrut oleh Madura United, ia resmi kembali berseragam Madura United pada Jumat (14/12/2018).

Sebelumnya Dane Milovanovic memang pernah berseragam Madura United pada musim 2016 dan 2017.

Kedatangan pemain asal Australia itu disampaikan melalui akun instagram klub.

"Batman Face resmi bergabung bersama Madura United selama dua musim ke depan," tulis Madura United dalam keterangan foto Dane Milovanovic ketika menandatangani kontrak.

"Selamat datang kembali, Dane Milovanovic," tulis Madura United menambahkan.

Paulo Sergio


CEO Bali United, Yabes Tanuri, berjabat tangan dengan Paulo Sergio.(instagram.com/paulo80sergio)

Paulo Sergio resmi berseragam Bali United.

Sebelumnya Paulo Sergio bermain untuk Bhayangkara FC.

Paulo Sergio pun mengunggah foto di instagram yang menunjukkan ia tengah bersama CEO Bali United, Yabes Tanuri sambil memamerkan kontrak.

"Senang dengan tantangan baru ini dalam karier saya. Mulai hari ini, saya akan memberikan segalanya untuk @baliunitedfc agar klub ini bisa berada di papan atas lagi," tulis Paulo Sergio di keterangan foto, Jumat (14/12/2018).

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Aidina Fitra
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X