Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kapten Persib U-19 Siap Pikat Hati Indra Sjafri di Timnas U-22 Indonesia

By BolaSport - Senin, 14 Januari 2019 | 15:48 WIB
Kapten Persib U-19, Syafril Lestaluhu.
HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLA
Kapten Persib U-19, Syafril Lestaluhu.

Ketiga pemain baru yang dipanggil pelatih timnas U-22 Indonesia, Indra Sjafri, akhirnya telah mengikuti sesi latihan pada Senin (14/1/2019).

Salah satunya yakni gelandang Persib Bandung U-19, Muhammad Syafril Lestaluhu.

Selain Muhammad Syafril Lestaluhu, dua pemain baru yang juga dipanggil untuk menyusul ke sesi seleksi timnas U-22 Indonesia yakni Nadeo Argawinata (Borneo FC) serta Jayus Hartono (Arema FC).

Ketiga pemain ini dipanggil Indra Sjafri untuk menggantikan tiga pemain yang sebelumnya telah dicoret, yakni Hilman Syah (PSM) Makassar, serta Dalmiansyah Matutu (Arema FC), dan Yoga Pratama (PSIM Yogyakarta).

(Baca Juga: Pekan Depan Skuat Timnas Indonesia untuk Piala AFF U-22 2019 Diumumkan)

Bagi Syafril, ini adalah kali pertama dirinya mendapat panggilan untuk memperkuat timnas.

Oleh karena itu, pemain yang mengemban status sebagai kapten Persib Bandung U-19 ini mengucap rasa syukur telah diberi kesempatan untuk mengikuti seleksi timnas U-22 Indonesia.

Baca Juga:

"Saya bersyukur mendapat kesempatan untuk ikut seleksi timnas, walaupun ini yang pertama kali," kata Syafril, kepada wartawan, seusai mengikuti sesi latihan di Lapangan ABC, Senayan, Jakarta Pusat, Senin (14/1/2019).

Selain itu, ia juga tak gentar untuk menghadapi persaingan demi lolos seleksi skuat Garuda Muda.

Sebab, bagi pemain yang sukses antarkan Persib Bandung U-19 menyabet gelar juara Liga 1 U-19 2018 ini, sepak bola adalah ajang persaingan.

"Persaingan memang sepakbola itu persaingan, jadi enjoy saja. Tidak ada pemain terbaik di sini karena semua sama dan bagus semua," ujarnya.

Selain itu, Syafril bertekad untuk bekerja keras demi merebut hati Indra Sjafri.

(Baca Juga: Indra Sjafri Kritik dan Nilai Lapangan Timnas U-22 Indonesia Jelek)

Timnas U-22 Indonesia terus mempersiapkan diri untuk mengikuti Piala AFF U-22 2019 di Kamboja pada pertengahan Februari mendatang.

Rencananya, pelatih timnas U-22 Indonesia, Indra Sjafri, akan mengumumkan skuat akhir untuk Piala AFF U-22 2019 pada pekan depan.

Sudah delapan hari timnas U-22 Indonesia menggelar persiapan di Lapangan ABC, Senayan, Jakarta Pusat.

Indra Sjafri mengatakan para pemain timnas U-22 Indonesia yang dipanggil saat ini akan terus berlatih sampai Jumat (18/1/2019).

Pada Sabtu (19/1/2019), akan ada sesi internal game yang nantinya diakhiri dengan pencoretan pemain.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Gangga Basudewa
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X