Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lepas dari Persib, Patrich Wanggai Diisukan Merapat ke Tim Promosi

By BolaSport - Jumat, 18 Januari 2019 | 18:46 WIB
 Patrich Wanggai mencium logo Persib Bandung pada laga kontra PS Tira, di Stadion Sultan Agung, Bantul, Senin (30/7/2018).
ALVINO HANAFI/BOLASPORT.COM
Patrich Wanggai mencium logo Persib Bandung pada laga kontra PS Tira, di Stadion Sultan Agung, Bantul, Senin (30/7/2018).

Patrich Wanggai dirumorkan dekat dengan tim promosi Liga 1 2019, Kalteng Putra usai resmi dilepas Persib Bandung pada Jumat (18/1/2019).

Persib Bandung resmi melepas Patrich Wanggai pada Jumat (18/1/2019).

Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Kuswara S Taryono, mengatakan jika keputusan Wanggai meninggalkan Persib dilatarbelakangi alasan keluarga.

"Kemudian untuk Wanggai, seperti yang saya sampaikan, Wanggai termasuk yang direkomendasikan," ujar Kuswara di Graha Persib, Jalan Sulanjana No 17, Jumat (18/1/2019), dilansir BolaSport.com dari Tribun Jabar.

(Baca Juga: Nuansa Persib Kian Jelas di Pertahanan Persija, Jika Tony Sucipto Datang)


Striker Persib Bandung, Patrich Wanggai, saat tampil melawan Sriwijaya FC pada laga pekan ke-19 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, pada Sabtu (4/8/2018). ( ALVINO HANAFI/BOLASPORT.COM )

"Tetapi Wanggai ternyata hampir sama dengan Victor (Igbonefo), Wanggai istilahnya tidak meneruskan kontrak perpanjangan dengan Persib."

"Wanggai kebetulan yang komunikasi bukan saya langsung, kalau nggak salah ada alasan khusus. Alasan pribadi saja yang tidak bisa saya sebutkan, intinya Wanggai tidak meneruskan kontrak dan harus kita hargai," ucapnya.

Kini rumor yang beredar menyatakan eks striker timnas U-23 Indonesia itu kemungkinan besar akan pindah ke Kalteng Putra seperti dilansir BolaSport.com dari Tribun Jakarta.

Meski Patrich Wanggai belum menandatangani kontrak dengan Kalteng Putra namun kabarnya sudah ada kesepakatan angka dengan manajemen Kalteng Putra.


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X