Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Yabes Tanuri Minta Paulo Sergio Segera Gabung ke Skuat Bali United

By BolaSport - Senin, 21 Januari 2019 | 18:32 WIB
Paulo Sergio resmi dikontrak Bali United untuk musim 2019.
INSTAGRAM BALI UNITED
Paulo Sergio resmi dikontrak Bali United untuk musim 2019.

SUPERBALL.ID - CEO Bali United, Yabes Tanuri, meminta pemain barunya, Paulo Sergio, segera bergabung ke dalam skuat.

Paulo Sergio yang musim lalu bermain untuk Bhayangkara FC direkrut Bali United untuk mengarungi Liga 1 2019.

Kabarnya Paulo Sergio tidak berada di Bali dan belum mengikuti sesi latihan di bawah pimpinan Stefano Cugurra alias Teco.

Diketahui, Paulo Sergio masih di negara asalnya, Portugal, karena ada urusan sesuatu.

Yabes Tanuri sudah mengetahui hal ini karena Paulo Sergio sudah meminta izin.

Adik dari Pieter Tanuri, pemilik Bali United, itu memastikan Paulo Sergio sudah memiliki jadwal terbang ke Bali.

Baca Juga : Bali United Kedatangan Pelatih Jebolan Liga Inggris

Baca Juga : Ricky Fajrin Siap Menempati Pos Mana pun di Bali United

Baca Juga : Komentar Teco soal Paulo Sergio yang Belum Datang di Bali United

Baca Juga : Begini Penilaian Pemain Bali United Soal Sosok Stefano Cugurra

Baca Juga : Rezaldi Hehanussa Kirim Kode ke Bali United, Bos Persija Langsung Tegaskan Hal Ini

"Paulo Sergio sudah pasti segera gabung. Sudah ada jadwal penerbangan dia ke Bali."

"Paulo Sergio akan terbang 31 Januari dan tiba tiba 1 Februari," ujar Yabes dilansir SuperBall.id dan BolaSport.com dari Tribun Bali.

Pelatih Bali United Stefano Cugurra juga tak mempermasalahkan Paulo Sergio yang masih berada di Portugal.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Waduh! . Ada apa dengan Chelsea??? . #chelseafc #sarri

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Teco mewajarkan karena pemain banyak yang pulang ke kampung asal.

"Situasi Stefano Lilipaly mirip Paulo Sergio, mereka masih ada beberapa urusan di negara mereka."

"Setelah selesai di sana mereka langsung ikut tim kita," tutur Teco.


Editor : Aidina Fitra
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X