SUPERBALL.ID - Laga 16 besar Piala Indonesia antara Arema FC melawan Persib Bandung diundur oleh PSSI.
Namun, Arema FC menanggapi situasi itu dengan santai dan tak banyak menuntut.
Pertandingan Arema FC kontra Persib Bandung sendiri sedianya dijadwalkan digelar pada Jumat (15/2/2019) untuk leg pertama serta pertemuan kedua di kandang Arema Kamis (21/2/2019).
Namun, lantaran beberapa alasan, masing-masing pertemuan diundur menjadi Senin (18/2/2019) dan Jumat (22/2/2019).
Baca Juga : Bermodal Kemenangan Atas Persiwa, Persib Optimistis Kalahkan Arema FC
Media Officer Arema FC, Sudarmaji, mengatakan skuat Singo Edan tidak mempersoalkan penundaan laga tersebut.
Menurut dia, Hamka Hamzah dkk siap bermain kapan saja.
"Prinsip Arema main kapan pun dan di mana pun siap," katanya, kutip BolaSport.com dari Kompascom.
Lebih lanjut, Sudarmaji mengamini salah satu dalih PSSI menunda laga tersebut.
Editor | : | Gangga Basudewa |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar