Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persija Resmi Putus Kontrak Jakhongir Abdumuminov dan Vinicius Neguete

By BolaSport - Selasa, 26 Februari 2019 | 16:56 WIB
Pemain anyar Persija Jakarta, Jakhongir Abdumuminov dalam latihan di Lapangan PSAU, Halim Perdanakus
Robbani
Pemain anyar Persija Jakarta, Jakhongir Abdumuminov dalam latihan di Lapangan PSAU, Halim Perdanakus

SUPERBALL.ID - Persija Jakarta resmi memutus kontrak dua pemain asing, Vinicius Lopes alias Neguete dan Jahongir Abdumuminov, menjelang laga melawan Becamex Binh Duong di Piala AFC 2019.

Hal ini disampaikan secara langsung oleh CEO Persija Jakarta, Ferry Paulus, pada Senin (25/2/2019).

Manajemen Persija Jakarta mengaku telah mendapatkan masukan dari tim pelatih untuk tidak jadi menggunakan jasa Vinicius Lopes alias Neguete pada musim 2019.

"Menurut pelatih Ivan Kolev dan jajarannya, kualitas Neguete tidak memenuhi keinginan," ucap Ferry dikutip BolaSport.com dari Antara, Selasa (26/2/2019).

Tak hanya Neguete, tim pelatih Persija juga telah melepas gelandang asal Uzbekistan, Jakhongir Abdumuminov.

Baca Juga : Pelatih Timnas U-22 Indonesia Ungkap 2 Keuntungan Lawan Thailand

Posisi Neguete dan Jakhongir telah digantikan oleh Steven Paulle dan Rohit Chand.

Persija sebenarnya hendak meminjamkan kedua pemain tersebut, tetapi keinginan tersebut dibatalkan.

Dengan keputusan tersebut, otomatis manajemen Macan Kemayoran harus membayar ganti rugi lantaran sebelumnya mengikat kontrak satu musim kepada kedua pemain itu.


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X