Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Arti Piala Presiden 2019 bagi Semen Padang

By BolaSport - Minggu, 3 Maret 2019 | 11:31 WIB
Para pemain Semen Padang merayakan gol kemenangan atas PS Mojokerto Putra pada laga perdana 8 Besar
estu
Para pemain Semen Padang merayakan gol kemenangan atas PS Mojokerto Putra pada laga perdana 8 Besar

SUPERBALL.ID - Semen Padang menjadikan Piala Presiden sebagai persiapan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 2019.

Ajang Piala Presiden akan digunakan Semen Padang untuk melihat kemampuan timnya.

"Kami menyambut baik Piala Presiden ini sebagai ajang pramusim. Kami menjadikan Piala Presiden ini untuk melihat kemampuan tim," ujar Asisten Pelatih Semen Padang Welliansyah, Sabtu (2/3/2019).

Welliansyah ingin melakukan evaluasi hasil latihan yang telah dilakukan oleh skuat Semen Padang.

"Kami ingin mengevaluasi hasil latihan yang sudah kami gelar selama dua bulan ini, " ucapnya melanjutkan.

Pada Piala Presiden, Welliansyah berharap Semen Padang memperoleh sebuah pelajaran penting sebelum berkompetisi di Liga 1.

"Kami sempat terdegradasi dan kemudian kembali lagi ke Liga 1. Mudah-mudahan kami dapat pengalaman sebelum ke Liga 1 dari Piala Presiden ini dan bisa menjadi evaluasi, " tuturnya.

Semen Padang tergabung dalam grup B Piala Presiden bersama Bali United, Bhayangkara FC, dan Mitra Kukar.

Klub asuhan Syafrianto Rusli akan menghadapi Bhayangkara FC di laga pertama Piala Presiden pada Minggu (3/3/2019).


Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X