Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Operasi Mata-mata Berhasil, Vietnam Sudah Kantongi Strategi Bermain Timnas U-23 Indonesia

By BolaSport - Sabtu, 23 Maret 2019 | 08:26 WIB
  Pelatih Timnas U-23 Vietnam Park Hang-seo tos dengan Van Toan, yang mencetak gol pembawa sukses ke
taufikbatubara
Pelatih Timnas U-23 Vietnam Park Hang-seo tos dengan Van Toan, yang mencetak gol pembawa sukses ke

SUPERBALL.ID - Pelatih timnas U-23 Vietnam, Park Hang-seo terlihat hadir saat laga Indonesia Vs Thailand pada laga perdana grup K Kualifikasi Piala Asia U-23 2020 di Stadion My Dinh, Hanoi, Vietnam.

Park Hang-seo terlihat dalam laga perdana saat Indonesia kalah 0-4 dari Thailand, seperti dilansir BolaSport.com dari TheThao247.

Pelatih asal Korea Selatan tersebut melakukan aksi 'mata-mata' ini bersama 3 asistennya hadir dan menonton pertandingan di tribune.

Timnas U-23 Indonesia tak kuasa menahan gempuran serangan Thailand yang berujung dengan jebolnya gawang yang dikawal Awan Setho sebanyak empat kali.

Baca Juga : Klasemen Grup K Kualifikasi Piala Asia U-23 - Berkat Vietnam, Indonesia Beranjak dari Juru Kunci

Gol Thailand dilesakkan oleh Shinnaphat Leeaoh (21'), Supachai Jaided (51' dan 70') serta Supachok Sarachat (75').

Sementara, di pertandingan malam harinya, anak-anak asuhan Park Hang-seo yang tampil sebagai tuan rumah, mampu menghajar Brunei Darussalam 6-0.

Masing-masing gol Vietnam dibuat oleh Ha Duc Chinh (10'), Nguyen Thanh Chung (24'), Dinh Thanh Binh (45+1'), Trieu Viet Hung (60'), Hyunh Tan Sinh (76'), dan Nguyen Quang Hai (90+1').


Editor : Aidina Fitra
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.