Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Ivan Kolev Pastikan Persija Akan Kedatangan Kiper Naturalisasi, Siapa Dia?

By Mochamad Hary Prasetya - Selasa, 9 April 2019 | 13:16 WIB
Pelatih Persija Jakarta Ivan Kolev memberi instruksi kepada pemainnya dalam latihan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Senin (25/2/2019), untuk persiapan melawan Becamex Binh Duong pada penyisihan grup Piala AFC 2019.
FERI SETIAWAN/BOLASPORT.COM
Pelatih Persija Jakarta Ivan Kolev memberi instruksi kepada pemainnya dalam latihan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Senin (25/2/2019), untuk persiapan melawan Becamex Binh Duong pada penyisihan grup Piala AFC 2019.

SUPERBALL.ID - Manajemen Persija Jakarta dikabarkan sedang menjajaki komunikasi dengan satu pemain asing yang tengah mengurus proses naturalisasi menjadi Warga Negara Indonesia.

Namun, untuk nama pemain tersebut, manajemen Persija Jakarta enggan menyebutkannya.

Terkait hal itu, Pelatih Persija Jakarta, Ivan Kolev, angkat bicara.

Ivan Kolev tak menampik bahwa Persija Jakarta benar sedang berusaha mendatangkan pemain anyar baru untuk menambah kekuatan di Liga 1 2019.

"Ya benar (mendatangkan pemain naturalisasi)," kata Ivan Kolevkepada awak media termasuk BolaSport.com.

Baca Juga : Peran Aktif Suporter PSS Sleman Perangi Rasialis di Piala Presiden 2019

Ivan Kolev sangat setuju dengan pemain tersebut.

Ia yakin kehadiran pemain itu bisa membuat Persija Jakartalebih siap tampil di kompetisi kasta tertinggi di Indonesia.

"Kalau pemainnya bagus ya tentu saja, siapa yang tidak mau," kata Ivan Kolev.

Ivan Kolev juga sudah berkomunikasi dengan manajemen Persija Jakarta tentang pemain tersebut.


Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X