Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persebaya Belum Lempar Handuk, Pertarungan yang Dinanti Terjadi di Markas Arema FC

By Aidina Fitra - Kamis, 11 April 2019 | 21:35 WIB
Sayap Persebaya Surabaya Irfan Jaya (kanan) ditempel ketat pemain Arema FC Riky Kayame dalam final leg pertama Piala Presiden 2019 di Stadion Gelora Bung Tomo, Kota Surabaya, Selasa (9/4/2019) sore WIB.
PERSEBAYA.ID
Sayap Persebaya Surabaya Irfan Jaya (kanan) ditempel ketat pemain Arema FC Riky Kayame dalam final leg pertama Piala Presiden 2019 di Stadion Gelora Bung Tomo, Kota Surabaya, Selasa (9/4/2019) sore WIB.

SUPERBALL.ID - Persebaya Surabaya belum menyerah kendati kecolongan dua gol saat bermain imbang di Stadion Gelora Bung Tomo.

Final leg pertama terkesan sangat ketat, skor 2-2 mengakhiri laga.

Artinya, Arema FC sudah memiliki dua gol tandang yang cukup menguntungkan Singo Edan pada leg kedua.

Persebaya Surabaya ketinggalan selangkah, Arema FC hampir menggapai trofi Piala Presiden 2019.

Untuk memenangkan gelar Piala Presiden 2019, Persebaya hanya punya dua cara.

Memenangkan pertandingan atau imbang dengan skor 3-3.

Kedua cara itu akan ditempuh Persebaya Surabaya pada Jumat (12/4/2019) di Stadion Kanjuruhan, markas Arema FC.

"Yang perlu digarisbawahi adalah kammi belum kalah."

"Kami masih bisa berbuat sesuatu untuj juara," kata Asisten Pelatih Persebaya Surabaya, Bejo Sugiantoro, dikutip SuperBall.id dari laman PSSI, Kamis (11/4/2019).


Editor : Aidina Fitra
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X