Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dua Pemain Muda Persija Mendapat Panggilan ke Timnas U-18 Indonesia

By Mochamad Hary Prasetya - Sabtu, 20 April 2019 | 09:01 WIB
Dua pemain Persija Jakarta U-18, Fikri Irvanuddin dan Muhammad Rifqi Adira, dipanggil untuk mengikuti pemusatan latihan bersama timnas U-18 Indonesia
Dua pemain Persija Jakarta U-18, Fikri Irvanuddin dan Muhammad Rifqi Adira, dipanggil untuk mengikuti pemusatan latihan bersama timnas U-18 Indonesia

SUPERBALL.ID - Dua pemain muda Persija Jakarta U-18 mendapatkan panggilan untuk ikut dalam pemusatan latihan bersama timnas U-18 Indonesia.

Kedua pemain Persija Jakarta U-18 itu adalah Fikri Irvanuddin dan Muhammad Rifqi Adira.

Rencananya, pemusatan latihan timnas U-18 Indonesia akan digelar mulai Senin (22/4/2019) di Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat.

Manajemen Persija Jakarta juga sudah menerima surat pemanggilan kedua pemainnya itu dari PSSI.
Salah satu pemain Persija Jakarta U-18, Rifqi Adira, mengaku sangat senang bisa dipanggil seleksi ke timnas U-18 Indonesia.

Pemain jebolan Persija Jakarta U-16 itu mengaku tidak akan menyiakan kesempatan tersebut dan berjanji memberikan yang terbaik.

"Tentunya memperkuat timnas U-18 Indonesia merupakan sebuah mimpi yang menjadi nyata bagi saya," kata Rifqi Adira seperti BolaSport.com kutip dari laman resmi klub.

"Sejak kecil saya memang memiliki mimpi untuk menjadi bagian dari timnas Indonesia. Saya akan memberikan seratus persen kemampuan terbaik saya," ucapnya.

Hal yang sama juga diutarakan oleh Fikri Irvanuddin.

Ia sudah tidak sabar untuk menjalani pemusatan latihan yang kemungkinan besar akan dipimpin oleh Fakhri Husaini.
"Saya sangat antusias menjalani pelatnas. Mudah-mudahan saya bisa lolos seleksi," kata Fikri Irvanuddin.


Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA

Close Ads X