Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Persib Yakin Bisa Kalahkan Borneo FC yang Diarsiteki Mario Gomez

By Mochamad Hary Prasetya - Sabtu, 20 April 2019 | 15:55 WIB
Ezechiel N'Douassel menjadi tumpuan utama untuk meloloskan Persib Bandung ke babak 8 besar Piala Indonesia saat bermain di kandang Arema FC.
PERSIB.CO.ID
Ezechiel N'Douassel menjadi tumpuan utama untuk meloloskan Persib Bandung ke babak 8 besar Piala Indonesia saat bermain di kandang Arema FC.

SUPERBALL.ID - Persib Bandung akan melakoni pertandingan melawan Borneo FC pada leg pertama delapan besar Piala Indonesia 2018 di Stadion Segiri, Samarinda, Kalimantan Timur, Rabu (24/4/2019).

Jelang pertandingan itu, pelatih Persib Bandung, Miljan Radovic, optimis timnya bisa meraih kemenangan melawan Borneo FC yang saat ini dibesut Mario Gomez.

Persib Bandung terus mematangkan taktik dan strategi untuk bisa mencuri kemenangan dari kandang Borneo FC.

Miljan Radovic mengatakan bahwa seluruh kondisi pemainnya sudah sangat siap untuk menghadapi Borneo FC.

"Kami berlatih bagus dan selalu fokus setiap hari," kata Miljan Radovic seperti BolaSport.com kutip dari laman resmi klub.

"Tidak ada masalah dengan kondisi pemain, jadi saya pastikan semuanya sangat bagus dan kami siap untuk bermain," ucap Miljan Radovic menambahkan.

Baca Juga : Selalu Kalah dari Mercedes, Begini Komentar Sebastian Vettel

Pelatih berusia 43 tahun itu menambahkan Persib Bandung akan menampillkan permainan terbaiknya melawan Borneo FC.

Supardi Nasir dkk akan tetap profesional meskipun lawan yang dihadapinya itu adalah tim asuhan Mario Gomez.


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.