Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Arema FC Bertekad Sapu Bersih Laga di Bulan Ramadan

By BolaSport - Jumat, 3 Mei 2019 | 18:24 WIB
Skuat Arema FC di Piala Presiden 2019.
PSSI.ORG
Skuat Arema FC di Piala Presiden 2019.

SUPERBALL.ID - PT LIB baru saja resmi merilis laga pembukaan Liga 1 2019 akan mempertemukan antara PSS Sleman vs Arema FC.

Laga PSS Sleman vs Arema FC akan digelar di Stadion Maguwoharjo, Rabu (15/5/2019) mendatang.

Baca Juga : PSS Vs Arema FC Laga Pembuka Liga 1 2019, Ini Jadwal Pekan Pertama

Meski jadwal yang dirilis PT LIB bertepatan dengan bulan puasa, pelatih Arema FC, Milomir Seslija, menyatakan kesiapannya.

Milomir Seslija menjelaskan kalau pihaknya sudah memiliki solusi dengan memberikan asupan gizi tinggi dan menu latihan berbeda.

"Berlaga saat puasa tentu bukan pertama ini dialami pemain. Mungkin bedanya di awal kompetisi bertepatan dengan bulan puasa," kata Milo.

"Tapi itu tidak jadi masalah, kami harus jalani dan selesaikan kompetisi ini dengan baik," tambahnya.

Milo juga menyatakan siap menyapu bersih seluruh laga Liga 1 2019, khususnya di Bulan Ramadan.

Dirinya percaya kalau para pemain Singo Edan bisa tetap profesional, meski sebagian ada yang menjalankan ibadah puasa.

Baca Juga : Jadwal Kompetisi Dinilai Memberatkan, CEO PSIS Surati PT LIB

"Anak-anak tahu tugas mereka ketika di luar dan di dalam lapangan. Saya rasa tidak akan mengganggu performa mereka," ujarnya.

Arema FC akan menghadapi tiga lawan berat di bulan puasa yakni melawan juara Liga 2 2018, PSS Sleman kemudian Borneo FC dan terakhir Persela Lamongan.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Jejak gol Lionel Messi di klub Inggris. . #lionelmessi #messi #barcelona #championsleague #ligachampions

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Gangga Basudewa
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X