Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Persipura Terpaksa Coret Dua Pemain Asing dari Skuatnya, Ini Alasannya

By BolaSport - Senin, 6 Mei 2019 | 08:25 WIB
Skuat Persipura Jayapura menyalurkan bantuan kepada para korban banjir di Sentani, Selasa (26/3/2019).
TWITTER.COM/@PERSIPURA63
Skuat Persipura Jayapura menyalurkan bantuan kepada para korban banjir di Sentani, Selasa (26/3/2019).

SUPERBALL.ID - Persipura Jayapura terpaksa harus memulangkan dua pemain asing asal Brasil jelang bergulirnya Liga 1 2019.

Dua pemain Persipura asal Brasil tersebut yakni Luis Carlos Rocha da Silva atau Luis Pilar dan Wallacer de Andrade Medeiros.

Baca Juga: Gede Widiade Datangkan Banyak Pemain Liga 1 ke Persiba Balikpapan

Mereka dicoret lantaran terkendala masalah dokumen dari klub lama.

Juru bicara Persipura, Eveerth Zakariaz Joumilena mengatakan, manajemen klub berjulukan Mutiara Hitam telah menunggu terlalu lama untuk dokumen kedua pemain tersebut.

"Kedua pemain tersebut adalah Luis Carlos Rocha da Silva atau yang akrab disapa Pilar, dan pemain asal Brasil lainnya adalah Wallacer de Andrade Medeiros," ucap Eveerth dilansir BolaSport.com dari Antara.

Baca Juga: Tanpa Eks Pemain Bertahan Persib, Klub Australia Ini Tetap Terpuruk

Musim lalu, Pilar adalah mantan pemain klub kasta kedua Brasil bernama America Mineiro.

Sementara itu, Wallacer adalah mantan pemain Remo, yang merupakan klub asal Brasil.


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X