Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persib Kedatangan Pemain Asal Slovenia

By Lola June A Sinaga - Selasa, 7 Mei 2019 | 15:06 WIB
Pemain Baru Persib Bandung Rene Mihelic saat tiba di Bandar Udara Husein Sastranegara, Selasa (7/5/2019)
PERSIB.CO.ID
Pemain Baru Persib Bandung Rene Mihelic saat tiba di Bandar Udara Husein Sastranegara, Selasa (7/5/2019)

SUPERBALL.ID - Persib Bandung berhasil mendatangkan pemain asal Slovenia, Rene Mihelic.

Pesepak bola 30 tahun ini telah tiba di kota Bandung pada Selasa (7/5/2019).

Pesawat yang membawa Rene Mihelic mendarat di Bandar Udara Husein Sastranegara, sekitar pukul 12.55 WIB.

Dilasir SuperBall.id dari laman resmi Persib, Rene diharapkan jadi pemain terakhir yang bergabung dengan tim berjuluk Maung Bandung ini.

Rene sendiri mengaku antusias setelah tiba di Bandung karena menurutnya Persib adalah salah satu tim besar di Asia.

“Senang tiba Bandung. Saya pernah mendengar Persib sebelumnya. Saya juga sempat berbicara dengan eks pelatih Persib, Miljan Radovic. Banyak hal bagus di sini, klub yang sangat besar, salah satu yang terbaik di Asia,” ungkap manatan pemain NK Maribor Slovenia tersebut, Selasa (7/5/2019).

Sebelumnya, Rene sempat berpetualang di tim Liga Super India, Delhi Dynamos (2018-2019) dan Chennaiyin FC (2017-2018).

Sebelum bergabung dengan Persib, Rene bermain untuk tim India, Delhi Dynamos.

Selama kariernya, Rene sudah berpindah-pindah klub hingga 9 kali termasuk Persib.

Di Liga India sendiri, Rene membela 2 klub selama 2 musim.


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : Persib.co.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X