"Dan saya rasa musim ini bisa jadi seperti musim lalu. Riko adalah teman saya dan hari ini saya tetap senang menonton ia bermain," ujarnya menambahkan.
"Bahkan dia sampai mencetak gol. Tapi dia itu pemain yang tak peduli mencetak gol karena lebih mementingkan tim," kata Simic lagi sambil tersenyum.
Pemain asal Kroasia itu sangat takjub dengan sikap Riko yang lebih mementingkan hasil tim lewat dua assist-nya kepada Bruno Matos pada pengujung laga.
Meski berdiri dua kali berdiri bebas di kotak penalti, Riko lebih memilih memberikan bola kepada Bruno Matos yang punya posisi lebih menguntungkan untuk mencetak gol.
90' GOAL! @Persija_Jkt score! 5-1!
Another defensive howler allows Riko Simanjuntak to get one-on-one with the goalkeeper. Instead of shooting, the winger passes sideways to Bruno Matos who taps the ball into an empty net. #PSJvSHN #AFCCup2019 pic.twitter.com/30NjFL6YKf
— FOX Sports LIVE! (@FSAsiaLive) May 15, 2019
Baca Juga : Eksklusif, Marko Simic tentang Timnas U-21 Kroasia dan Kedekatannya dengan Dejan Lovren
90+2' GOAL! 6-1 to @Persija_Jkt !
The same pair combine again as Riko Simanjuntak lays it on a plate for Bruno Matos to head the ball in for his hattrick! #PSJvSHN #AFCCup2019 pic.twitter.com/ez5rPTD0H4
— FOX Sports LIVE! (@FSAsiaLive) May 15, 2019
"Pada gol terakhir, dia bisa mencetak gol. Tetapi memilih memberikan bola ke Bruno," ucap eks pemain timnas U-21 Kroasia itu.
"Itu lah hebatnya Riko. Intinya, Riko adalah pemain yang mau membantu tim," tuturnya menutup pernyataan.
Keduanya berpeluang main bersama lagi saat Macan Kemayoran dijamu Barito Putera pada pekan pertama Liga 1 2019 di Stadion Demang Lehman, Martapura, Senin (20/5/2019).
Editor | : | Gangga Basudewa |
Sumber | : | SuperBall.id |
Komentar