Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mitra Kukar Bisa Hijrah dari Stadion Aji Imbut di Liga 2 2019

By BolaSport - Selasa, 21 Mei 2019 | 18:51 WIB
Pemain Mitra Kukar (kiri) ditempel ketat pemain Bhayangkara FC dalam laga Grup B Piala Presiden 2019 di Stadion Patriot, Kota Bekasi, Senin (11/3/2019) sore WIB. Bhayangkara FC menang 2-1.
FERI SETIAWAN/BOLASPORT.COM
Pemain Mitra Kukar (kiri) ditempel ketat pemain Bhayangkara FC dalam laga Grup B Piala Presiden 2019 di Stadion Patriot, Kota Bekasi, Senin (11/3/2019) sore WIB. Bhayangkara FC menang 2-1.

SUPERBALL.ID - Klub asal Tenggarong, Mitra Kukar punya peluang untuk hijrah dari Stadion Aji Imbut selama berlaga di Liga 2 2019.

Mitra Kukar yang sudah mulai bersiap untuk menghadapi musim baru dan berjuang di Liga 2 2019, siap pindah markas.

Pada hari kedua persiapan latihan mereka di Jakarta, ada kabar kalau Mitra Kukar bakal buat keputusan penting.

Melalui aku Instagram resmi mereka, @MitraKukarFC.Official, mereka mengumumkan calon markas baru mereka.

Namun, fan klub dengan julukan Naga Mekes tak perlu khawatir justru layak untuk senang dengan keputusan ini.

Baca Juga: Persiapan ke Piala AFF U-18 2019, Timnas U-18 Malaysia Kalah Telak

Sebab selain tetap bermain di Tenggarong, Kalimantan Timur, arena laga home Mitra Kukar bakal lebih mudah dijangkau.

Ya, Mitra Kukar kemungkinan besar akan memakai Stadion Rondong Demang bukan lagi Stadion Aji Imbut.

Namun, kedua arena itu berada di Tenggarong dan yang membedakan lokasi kedekatannya dengan pusat kota kabupaten tersebut.


Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X