SUPERBALL.ID - Sikap tak sportif Manahati Lestusen saat bertanding bersama Tira Persikabo, menjadi alasan pelatih timnas Indonesia, Simon McMenemy tak lagi memanggil sang pemain.
Manahati Lestusen tak masuk daftar skuat timnas Indonesia yang dipanggil Simon McMenemy untuk dua laga uji coba kontra timnas Yordania dan timnas Vanuatu.
Baca Juga: Simon McMenemy Kaget dengan Kondisi Fisik Pemain Timnas Indonesia
Sebelumnya, Manahati Lestusen melakukan tandukan ke pemain Persebaya, Muhammad Hidayat, pada babak 8 Besar Piala Presiden 2019.
Kejadian itu tak lama setelah Manahati Lestusen pulang seusai membela timnas Indonesia yang menang 3-1 atas tuan rumah timnas Myanmar pada laga uji coba, akhir Maret lalu.
Meski begitu, Simon masih membuka kesempatan kepada Manahati untuk bisa kembali ke skuat Pasukan Garuda suatu saat nanti.
"Ya betul, yang paling penting dan harus digaris bawahi bahwa pemain harus sadar ada tanggung jawab," Kata Simon soal peluang Manahati gabung timnas Indonesia lagi.
Baca Juga: Simon McMenemy Tak Sabar Hadapi Dua Pertandingan Timnas Indonesia
"Dan kalau sampai pemain melakukan apa yang saya tidak mau maka yang bertanggung jawab adalah saya. Kami harus jadi bagian supaya sepakbola Indonesia bisa bagus," ujarnya menambahkan.
Pelatih asal Skotlandia itu mengklaim bahwa sang pemain memahami keputusan yang diambilnya untuk tak memanggil dirinya.
"Dia mengerti dan sudah minta maaf. Dia tidak masalah dengan hal ini. Dia akan tetap jadi bagian penting timnas buat Pra-Piala Dunia," tuturnya.
"Tentunya nggak bisa saya panggil dia ke timnas, lalu saat kembali ke klub malah menyundul lawan," ucapnya.
Editor | : | Gangga Basudewa |
Sumber | : | SuperBall.id |
Komentar