Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bambang Pamungkas Berpeluang Bermain di Persija U-20

By Mochamad Hary Prasetya - Jumat, 14 Juni 2019 | 20:54 WIB
Bambang Pamungkas dan Septinus Alua saat official training Persija Jakarta di Stadion Thuwunna, Yangon, Senin (11/3/2019).
MEDIA PERSIJA JAKARTA
Bambang Pamungkas dan Septinus Alua saat official training Persija Jakarta di Stadion Thuwunna, Yangon, Senin (11/3/2019).

SUPERBALL.ID - Pemain Persija Jakarta, Bambang Pamungkas, kemungkinan besar bisa memperkuat Persija Jakarta U-20 yang akan tampil di Liga 1 U-20 2019.

Hal tersebut dikarenakan Bepe sapaan akrab Bambang Pamungkas tidak lagi menjadi pilihan utama dalam tiga pertandingan awal Liga 1 2019.

Pada saat era Ivan Kolev, Bepe lebih sering menghiasi bangku cadangan.

Nasib Bepe semakin terancam lantaran kehadiran pelatih baru Persija Jakarta, Julio Banuelos, yang lebih tertarik memainkan pemain-pemain muda.

Untuk menjaga kondisi, pemain berusia 39 tahun itu berkesempatan bermain di Persija Jakarta U-20.

Syaratnya, Bepe hanya memiliki menit bermain kurang dari 20 persen di Liga 1 2019.

Baca Juga: Ketajaman Ezechiel N'Douassel Kembali, Persib Siap Jamu Tira-Persikabo

"Regulasi musim ini satu pemain di tim senior yang menit bermainnya di bawah 20 persen bisa dimainkan di tim U-20 Persija," kata Pelatih Persija U-20, Sudirman.

"Mungkin Bepe, misalkan tidak 20 persen menit bermainnya di Liga 1 2019, ia bisa bermain di tim U-20 untuk mengembalikan kondisi," ucap pelatih yang akrab disapa Jenderal tersebut.


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X