SUPERBALL.ID - Kiper Persib Bandung, Deden Natshir harus mengakhiri musim lebih cepat usai mengalami cedera saat laga Persija Jakart Vs Persib, Rabu (10/7/2019).
Laga sarat emosi antara Persija Jakarta melawan Persib Bandung pada pekan kedelapan Liga 1 2019 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) menimbulkan satu tumbal cedera parah.
Dalam laga yang berakhir imbang 1-1 tersebut, kiper Persib Bandung, Deden Natshir mengalami cedera pada menit ke-30.
Kiper bernama lengkap Muhammad Natshir Fadil Mahbubi ini berbenturan dengan pemain Persija Jakarta, Bruno Matos saat dalam posisi perebutan bola.
Matos yang berdiri tak terkawal dan lolos perangkap offside dianggap berbahaya, sehingga Deden meninggalkan sarangnya.
Baca Juga: Persija Tunjukkan Sportivitas dari Insiden Bruno Matos dan Natshir
Deden akhirnya terkapar setelah bertabrakan dengan Bruno Matos.
Akibat insiden itu, ia harus menepi keluar lapangan dan digantikan oleh I Made Wirawan yang mengawal gawang Persib hinga akhir laga.
Menurut dokter tim Persib Bandung, Rafi Ghani, Deden Natshir mengalami patah tulang kering (fibula dan tibia) pada kakinya.
"Saya sebetulnya kurang jelas saat kejadian, cuma saat itu Deden Natshir sama pemain lawan Bruno Matos bertabrakan, mungkin ada tumpuan yang kurang stabil," ujar Rafi seperti dikutip BolaSport.com dari Tribun Jabar.
Rafi Ghani menjelaskan awalnya bentuk kaki Deden Natshir ada yang aneh saat dilakukan pemeriksaan.
"Saat itu Deden merasakan sakit, pas dilakukan pemeriksaan, ada bentuk kaki yang tidak semestinya dan saya menyakini itu suatu fraktur atau patah tulang, makanya dilakukan reposisi dan langsung dibawa ke rumah sakit, di sana dilakukan scan foto xray dan ternyata memang betul ada fraktur multipel di tulang tibia dan fibula," kata Rafi.
Namun demikian dokter Persib itu menyatakan Deden sepertinya tidak akan kembali turun ke lapangan dalam waktu dekat.
Bahkan, bukan tidak mungkin Deden Natshir akan mengakhiri musim 2019 lebih cepat.
Baca Juga: Novri Setiawan Minta Maaf kepada Seluruh Pemain Persija di Ruang Ganti Usai Dikartu Merah
"Deden Natshir secara teori harus istirahat enam bulan, mudah-mudahan lebih cepat atau bisa saja lebih lambat, tapi saya berharap bisa lebih cepat," ujarnya.
Deden Natshir pun segera dibawa ke salah satu rumah sakit swasta yang ada di Jakarta untuk dilakukan perawatan lebih lanjut pasca-laga.
Diketahui, Ia pun segera dioperasi oleh dokter pada Rabu (10/7/2019) malam.
Sementara, masih menurut Rafi proses penyembuhan Deden memerlukan waktu lama karena menunggu pertumbuhan tulang yang patah.
"Memang ada beberapa hal yang perlu dilakukan, karena prinsipnya menunggu pertumbuhan tulang itu memang perlu waktu, ada proses untuk mempercepat penyembuhannya, dengan memasang satu plat di tulang yang patahnya, semacam pen supaya tulang yang patahnya kembali nyambung," kata Raffi.
Di sosial media, banyak yang mendoakan kesembuhan Deden Natshir.
Termasuk salah satunya, mantan pemain Persib asal Ghana, Michael Essien.
Melalui akun media sosial Instagram, @michelessien, Essien mendoakan agar Muhammad Natshir segera sembuh.
Dia juga berharap Deden kembali bermain untuk Persib Bandung.
"Semoga lekas sembuh, Deden Natshir. Tetap kuat temanku," tulis Essien.
Baca Juga: Dokter Persib Bandung: Ada yang Aneh di Bentuk Kaki Deden Natshir Setelah Bertabrakan
View this post on InstagramGet well soon @deden_natshir01 Stay strong my friend and come back stronger
Perwakilan Persija Jakarta juga turut menjenguk Deden Natshir di rumah sakit begitu laga usai pada Rabu (10/7/2019) malam.
Persija diwakili oleh sang manajer, Marsma TNI Ardhi Tjahjoko, Asisten Pelatih Antonio Claudio dan Bruno Matos.
"Ya, saya bersama Coach Toyo (Antonio) dan Pak Ardhi menjenguk Natshir di Rumah Sakit," ujar Bruno.
"Saya harap, dia segera sembuh dan Tuhan selalu memberkati dia dan keluarganya," pungkasnya.
Editor | : | Gangga Basudewa |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar