Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Imbangi Perseru Badak Lampung, Borneo FC Naik ke Papan Atas Klasemen Liga 1 2019

By BolaSport - Senin, 22 Juli 2019 | 18:30 WIB
Para pemain Borneo FC merayakan gol yang dicetak oleh Matias Conti ke gawang PSIS Semarang pada pekan kedelapan Liga 1 2019.
TRIBUN KALTIM/HARDI
Para pemain Borneo FC merayakan gol yang dicetak oleh Matias Conti ke gawang PSIS Semarang pada pekan kedelapan Liga 1 2019.

Lerby Eliandry sukses meneruskan umpan mendatar dari Terens Puhiri yang sebelumnya melakukan sprint di sisi kiri pertahanan Badak Lampung FC.

Tertinggal, Perseru Badak Kampung FC mencoba meningkatkan serangan dengan memasukkan Fernandinho untuk mengganti Jujun Saepulloh pada menit ke-59.

Badak Lampung FC pun bisa menyamakan kedudukan menjadi 1-1 melalui gol dari Marquinhos pada menit ke-64.

Gelandang asal Brasil itu sukses memanfaatkan bola liar setelah pemain bertahan Borneo FC melakukan kesalahan antisipasi.

Baca Juga: Empat Laga Berat Menanti Persib Bandung Setelah Taklukkan PSIS 

Pesut Etam terus berusaha mencecar pertahanan tuan rumah guna meraih kemenangan pada laga ini.

Akan tetapi, ketatnya pertahanan Badak Lampung FC membuat Borneo FC kesulitan.

Tendangan dari luar kotak penalti coba dilakukan oleh Lerby Eliandry dkk, tetapi masih mampu dihalau oleh kiper Badak Lampung FC, Yoewanto Setya Beny.

Sama halnya dengan Borneo FC, Badak Lampung FC juga tercatat dua kali melakukan tendangan jarak jauh tetapi masih melebar dari gawang.

Tak ada gol tambahan hingga wasit meniup peluit tanda berakhirnya babak kedua. 


Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X