Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Komentar Mario Gomez Soal Performa Buruk Persib

By Gangga Basudewa - Selasa, 13 Agustus 2019 | 18:33 WIB
Mario Gomez (kiri), pelatih Borneo FC saat jumpa pers sebelum pertandingan melawan Persela Lamongan pada Minggu (28/7/2019).
HAMZAH/KOMPAS.COM
Mario Gomez (kiri), pelatih Borneo FC saat jumpa pers sebelum pertandingan melawan Persela Lamongan pada Minggu (28/7/2019).

SUPERBALL.ID - Borneo FC akan menghadapi Persib Bandung di Stadion Si Jalak Harupat, Rabu (14/8/2019).

Persib Bandung sendiri sedang dalam performa tidak bagus.

Dalam empat pertandingan terakhir, Maung Bandung mengalami tiga kekalahan dan satu hasil imbang.

Baca Juga: Robert Rene Alberts Beri Kabar Gembira untuk Lini Belakang Persib

Berbanding terbalik dengan Borneo FC yang begitu perkasa dalam tujuh pertandingan terakhir.

Skuat asuhan Mario Gomez ini tidak pernah mengalami kekalahan di tujuh laga terakhir.

Terkait hasil buruk Persib, Gomez mengatakan bahwa itu bisa saja menjadi keuntungan bagi timnya.

"Tergantung, kami memang main bagus, dan bisa jadi dari segi taktik, ada yang tidak berjalan di sisi Persib. Kami memang menang di laga kemarin (lawan PSM), tapi setiap pertandingan itu berbeda," ujar Gomez seperti dikutip dari Tribun Jabar.

Menurut Gomez, pertandingan besok akan berjalan berbeda dari laga-laga sebelumnya bagi kedua kesebelasan.

Sehingga, tak bisa menjadi tolak ukur untuk menjadi hasil pada laga besok.

"Persiapannya berbeda, susunan pemain berbeda, lawan yang dihadapi juga berbeda, intinya ya, tidak sama. Masa lalu biarlah masa lalu, yang terpenting adalah hari ini," ucapnya.

Soal absennya dua pemain pemain inti Persib, Achmad Jufriyanto dan Rene Mihelic, pelatih asal Argentina ini menolak berkomentar.

Gomez hanya ingin fokus kepada persiapan timnya sendiri tanpa memikirkan Persib.

"Bukan masalah, tidak tahu saya. Saya hanya memikirkan tim saya saja, itu bukan masalah besar," ucapnya.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 

Berikut ini adalah tim terbaik pekan ke-13 Liga 1 2019 versi @bolasportcom #Liga1 #liga12019

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom) pada


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X