Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Ungkapan Syukur dan Keyakinan I Made Andhika Wijaya Terkait Pemanggilannya ke Timnas Indonesia

By BolaSport - Minggu, 18 Agustus 2019 | 18:51 WIB
Bek kanan Bali United, I Made Andhika Wijaya.
FACEBOOK.COM/OFFICIALBALIUNITED/PHOTOS/
Bek kanan Bali United, I Made Andhika Wijaya.

SUPERBALL.ID - Bek Bali United, I Made Andhika Wijaya, bersyukur bisa dipanggil ke pemusatan latihan TC timnas Indonesia mulai tanggal 21 Agustus 2019.

Bali United menyumbangkan empat pemainnya untuk masuk dalam pemusatan latihan timnas Indonesia asuhan Simon McMenemy.

Empat pemain tersebut adalah Ricky Fajrin, Irfan Bachdim, Stefano Lilipaly. dan terakhir I Made Andhika Pradana Wijaya.

Andhika Wijaya, bek muda Bali United, merasa bangga mendapat panggilan pelatih timnas Indonesia senior, Simon McMenemy.

Baca Juga: Empat Pemain Bali United ke Timnas Indonesia Memberatkan Teco

Timnas Indonesia diagendakan akan mengikuti beberapa pertandingan sepanjang tahun 2019 yaitu Kualifikasi Piala Dunia 2022 di Qatar.

Timnas Indonesia akan menjalani dua laga kandang kontra timnas Malaysia (5/9/2019) dan timnas Thailand (10/9/2019).

"Pastinya saya sangat senang dan bangga ketika mendapat panggilan mengkuti TC timnas senior," kata Andhika dikutip BolaSport.com dari laman resmi klub.

"Saya sangat bersyukur kepada Sang Hyang Widhi dan akan menjadikan kesempatan ini untuk belajar hal-hal baru," ucap I Made Andhika.


Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.