Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas U-15 Indonesia Diminta Tak Terbuai dengan Pujian di Media Sosial

By Mochamad Hary Prasetya - Senin, 19 Agustus 2019 | 08:46 WIB
timnas U-15 Indonesia merayakan gelar peringkat ketiga di Piala AFF U-15 2019 yang berlangsung di Stadion IPE, Chonburi, Jumat (9/8/2019).
TWITTER AFFPRESSE
timnas U-15 Indonesia merayakan gelar peringkat ketiga di Piala AFF U-15 2019 yang berlangsung di Stadion IPE, Chonburi, Jumat (9/8/2019).

SUPERBALL.ID - Pelatih timnas U-15 Indonesia, Bima Sakti meminta kepada anak-anak asuhnya jangan tergoda dengan pujian di media sosial.

Sebab menurut Bima Sakti, para pemain timnas U-15 Indonesia masih muda dan memiliki masa depan cemerlang untuk ke depan.

Timnas U-15 Indonesia tampil mengejutkan dengan keluar sebagai peringkat ketiga pada pagelaran Piala AFF U-15 2019.

Seusai berlaga pada Piala AFF U-15 2019, timnas U-15 Indonesia duduk di peringkat kedua pada turnamen Boys Elite Football Tournament 2019 di Myanmar.

Dalam turnamen tersebut, timnas U-15 Indonesia sukses mengalahkan Myanmar dan Montenegro.

Athallah dkk harus puas duduk di posisi kedua karena pada pertandingan terakhir ditahan imbang Korea Selatan.

Baca Juga: Bek Muda Arema FC Siap Meredam Serangan Agresif Barito Putera

Bima Sakti pun memuji perjuangan anak-anak asuhnya itu.

Menurut Bima, para pemain timnas U-15 Indonesia mendapatkan banyak pengalaman berharga dalam dua turnamen yang diikutinya.


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X