SUPERBALL.ID - Penyerang Arema FC, Sylvano Comvalius, jadi pemain yang diperhatikan menjelang laga melawan Bali United.
Bali United dijadwalkan akan menghadapi Arema FC pada pekan ke-16 Liga 1 2019 di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Sabtu (24/8/2019).
Dalam pertandingan ini, publik sepak bola Pulau Dewata akan kembali bertemu dengan mantan penyerang idola mereka, Sylvano Comvalius.
Nama Sylvano Comvalius, penyerang andalan Arema FC memang tidak asing bagi Bali United.
Penyerang asal Belanda itu sempat memperkuat Bali United pada musim 2017 dan berhasil tampil 34 kali serta mencetak 37 gol.
Menjadi top skor untuk Bali United belum menjamin dirinya tetap berseragam tim beralias Serdadu Tridatu tersebut.
Musim 2018, dia memilih untuk pergi dari Bali United dan mencoba kompetisi di Liga Thailand.
Di Liga Thailand, Sylvano Comvalius memperkuat Suphanburi FC dan berhasil tampil tujuh kali tanpa mencetak gol.
Namun kariernya tidak lama dan musim 2019 dirinya hijrah ke Kuala Lumpur FA dengan tampil sebanyak lima kali serta satu gol.
Arema FC sebagai salah satu pesaing Bali United di Liga 1 2019 akhirnya menggunakan jasa Sylvano Comvalius hingga saat ini.
Dikutip BolaSport.com dari laman Tribun Bali, Jumat (23/8/2019), pelatih Bali United, Stefano Cugurra meminta fan jangan memberikan keramahan kepada Sylvano Comvalius.
Menurut pelatih dengan sapaan Teco ii, Sylvano Comvalius berada di pihak lawan yaitu Arema FC sehingga tidak perlu memberikan penghormatan berlebihan kepada sang striker.
Laga ini pun diprediksi menjadi pertandingan penting bagi Sylvano Comvalius.
Sebab, sang penyerang akan menghadapi mantan klubnya untuk pertama sejak kembali ke Indonesia.
Bali United menjadi klub pertama yang dibela oleh Sylvano Comvalius pada Liga Indonesia.
"Sylvano Comvalius sukses waktu bermain di Bali United. Dia top skor liga waktu itu, dia main sangat bagus di Bali United," ujar Teco.
"Yang beda, saat ini adalah jersey dia sekarang, dia lawan kami."
"Jadi, kami tidak boleh terlalu baik kepada Comvalius di Stadion Dipta," ucap Teco.
Editor | : | Aulli Reza Atmam |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar