Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Arema FC Perkenalkan Penggawa Anyar untuk Paruh Kedua Liga 1 2019

By BolaSport - Minggu, 25 Agustus 2019 | 07:54 WIB
Pemain baru Arema FC, Takafumi Akahoshi, saat membela Suphanburi FC di Liga Thailand 1 pada 2019.
INSTAGRAM TAKAFUMI AKAHOSHI
Pemain baru Arema FC, Takafumi Akahoshi, saat membela Suphanburi FC di Liga Thailand 1 pada 2019.

SUPERBALL.ID - Manajemen Arema FC telah resmi merekrut gelandang asing asal Jepang, Takafumi Akahoshi, jelang laga kontra Bali United pada pekan ke-16 Liga 1 2019.

Teka-teki pemain asing baru Arema FC akhirnya terjawab sudah.

Arema FC baru saja memperkenalkan pemain anyar asal Jepang, Takafumi Akahoshi, yang berposisi sebagai gelandang bertahan.

Hal ini sebagaimana tampak pada unggahan akun Instagram resmi Arema FC pada Sabtu (24/8/2019) sore WIB.

"Selamat datang ke Bumi Arema Takafumi Akahoshi, semoga lekas berjodoh dengan Arema FC," tulis akun resmi Arema.

Baca Juga: Pelatih Timnas Indonesia Buka Peluang Panggil Kembali Riko Simanjuntak

Kedatangan Takafumi praktis membuat Pavel Smolyachenko harus hengkang dari Singo Edan.

Benar saja, satu jam kemudian Instagram Arema FC mengumumkan bahwa manajemen tak melanjutkan kontrak Pavel.

Ucapan terima kasih kepada Pavel pun disampaikan melalui akun Instagram resmi Arema FC.

Sebelum bergabung dengan Arema FC, Takafumi memperkuat klub asal Iran, Foolad FC.

Bersama Foolad FC, Takafumi hanya mampu mencetak satu gol dari 12 penampilan di Persian Gulf Pro League 2018-2019.

Arema FC bukanlah tim Asia Tenggara pertama yang dibela Takafumi Akahoshi.

Baca Juga: Bali United Vs Arema FC, Panggung Selebrasi bagi Stefano Lilipaly

Striker Suphanburi FC, Sylvano Comvalius gagal mencetak gol saat berhadapan dengan kiper Nakhon Ratc
estu
Striker Suphanburi FC, Sylvano Comvalius gagal mencetak gol saat berhadapan dengan kiper Nakhon Ratc

Dua tahun beruntun ia sempat membela kontestan Liga Thailand yaitu Suphanburi FC dan Ratchaburi FC.

Pemain berusia 33 tahun itu pernah merasakan bermain bersama striker Arema FC saat ini, Sylvano Comvalius.

Sebelum hijrah ke Arema, Comvalius juga sempat bermain di Suphanburi dan Kuala Lumpur FA.

Menarik bagaimana kombinasi dua pemain jebolan Liga Thailand itu tatkala membela Arema FC di Liga 1 2019.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Arema FC (@aremafcofficial) on 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Gangga Basudewa
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X