Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Skenario Kelolosan Timnas U-16 Indonesia ke Putaran Final Piala Asia U-16 2020

By BolaSport - Sabtu, 21 September 2019 | 15:14 WIB
Selebrasi pemain timnas U-16 Indonesia usai mencetak gol ke gawang Brunei Darussalam pada matchday ketiga Kualifikasi Piala Asia U-16 2020 di Stadion Madya, Jakarta, Jumat (20/9/2019).
NAUFAL LAUDZA/PSSI
Selebrasi pemain timnas U-16 Indonesia usai mencetak gol ke gawang Brunei Darussalam pada matchday ketiga Kualifikasi Piala Asia U-16 2020 di Stadion Madya, Jakarta, Jumat (20/9/2019).

SUPERBALL.ID - Timnas U-16 Indonesia memiliki peluang lolos ke putaran final Piala Asia U-16 2020.

Saat ini timnas U-16 Indonesia berada di peringkat kedua Grup G Kualifikasi Piala Asia U-16 2020 dengan sembilan poin.

Peringkat pertama ditempati oleh China yang juga mengemas sembilan poin. Namun China memiliki selisih gol yang lebih banyak dari skuat besutan Bima Sakti.

Timnas U-16 Indonesia akan lolos ke putaran final Piala Asia U-16 2020 jika mampu menjadi juara grup G.

Pasalnya, 11 juara grup dan empat runner-up terbaik akan lolos ke putaran final Piala Asia U-16 2020.

Baca Juga: Pelatih Jepang saat Juara Piala Asia 2000 Tangani Timnas U-19 Vietnam

Sementara itu, Bahrain yang menjadi tuan rumah otomatis lolos ke putaran Piala Asia U-16 2020.

Bahrain telah dipastikan gagal lolos ke putaran final dengan jalur juara grup atau runner-up terbaik.

Untuk itu, timnas U-16 Indonesia wajib menang melawan China di pertandingan terakhir Grup G pada Minggu (22/9/2019).


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X