Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Lima Pemain Senior Disebut Bakal Segera Merapat ke Timnas U-23 Indonesia

By Mochamad Hary Prasetya - Rabu, 23 Oktober 2019 | 15:25 WIB
 Penyerang timnas Indonesia, Alberto Goncalves dijaga ketat pemain timnas Timor Leste, Gumario Moreira.
FERI SETIAWAN/SUPERBALL.ID
Penyerang timnas Indonesia, Alberto Goncalves dijaga ketat pemain timnas Timor Leste, Gumario Moreira.

"Hari ini yang akan datang ada dua pemain senior yakni Hansamu Yama dan Evan Dimas," kata Indra Sjafri di Bukit Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (23/10/2019).

Baca Juga: Persela Vs Persebaya, Nil Maizar Enggan Pikirkan Klasemen dan Fokus Hadapi Bajul Ijo

"Kedua pemain itu akan latihan bersama kami besok," ucap eks pelatih Bali United tersebut.

Sisa tiga pemain yaitu Zulfiandi, Alberto Goncalves, dan Manahati Lestusen akan bergabung bersama timnas U-23 Indonesia pada Kamis (24/10/2019).

Alberto Goncalves dan Zulfiandi terlebih dahulu membela Madura United untuk melawan PSM Makassar pada pekan ke-24 Liga 1 2019 di Stadion Andi Mattalatta, Makassar, Sulawesi Selatan, Kamis (24/10/2019).

Baca Juga: French Open 2019 - Fokus Jadi Kunci Kemenangan Greysia/Apriyani

Pada waktu yang sama, Manahati Lestusen harus memperkuat Tira Persikabo melawan Arema FC di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Kemungkinan besar ketiga pemain tersebut akan tiba pada besok malam di Jakarta.

"Manahati Lestusen, Alberto Goncalves, dan Zulfiandi akan datang besok," kata Indra Sjafri.

Baca Juga: PT LIB Rilis Pernyataan Sikap Terkait Insiden PSIM Vs Persis


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.