Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih Tira Persikabo Waspadai Komposisi Pemain Persija Jakarta

By Ragil Darmawan - Minggu, 3 November 2019 | 10:39 WIB
Pelatih Tira Persikabo, Rahmad Darmawan.
FERRIL DENNYS SITORUS/KOMPAS.COM
Pelatih Tira Persikabo, Rahmad Darmawan.

SUPERBALL.ID - Tira Persikabo akan kembali menghadapi pertandingan sulit dengan bertemu tuan rumah Persija Jakarta dalam lanjutan Liga 1 2019 pekan ke-26.

Persija bakal menjamu Tira Persikabo di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Minggu (3/11/2019) sore WIB.

Kick-off pertandingan kedua tim pukul 15.30 WIB dan rencananya juga akan disiarkan langsung oleh Indosiar.

Menjelang bergulirnya laga tersebut, pelatih Tira Persikabo, Rahmad Darmawan, mewaspadai komposisi pemain yang dimiliki oleh tim berjuluk Macan Kemayoran.

Menurutnya, Persija saat ini diisi oleh cukup banyak pemain berpengalaman yang patut diwaspadai.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by SuperBall.id (@superballid) on

"Persija yang kami tahu dihuni pemain yang berpengalaman sekali mulai dari depan, tengah hingga belakang," ujar Rahmad Darmawan sebagaimana diktuip SuperBall.id dari laman resmi Liga 1.

"Ditambah lagi sekarang ada Fachrudin, kemudian lini tengah ada tambahan tenaga baru sangat pengalaman seperti Tony maupun Rohit yang sudah lama disini."

"Di depan juga ada Riko ada Simic dan satu pemain gelandang asing Persija," tambanya.

Meski demikian, Rahmad Darmawan berharap timnya mampu tampil dengan maksimal dan bisa mendapatkan poin di kandang Persija.

Poin penuh tentunya menjadi target Tira Persikabo untuk kembali bangkit dari rentetan hasil buruk dalam beb


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X