Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Pelatih Bhayangkara FC Bangga dengan Pemanggilan Pemainnya ke Timnas Indonesia

By BolaSport - Rabu, 13 November 2019 | 15:54 WIB
Pelatih Bhayangkara FC, Paul Munster saat memberikan keterangan pers, Jumat (1/11/2019).
MEDIA BHAYANGKARA FC
Pelatih Bhayangkara FC, Paul Munster saat memberikan keterangan pers, Jumat (1/11/2019).

SUPERBALL.ID - Pelatih Bhayangkara FC, Paul Munster dengan adanya satu pemain muda asuhannya yang dipanggil ke Timnas Indonesia, yaitu TM Ichsan.

Gelandang muda Bhayangkara FC, Teuku Muhammad Ichsan dipanggil ke timnas Indonesia dan masuk skuat yang disiapkan untuk menghadapi Malaysia.

Laga Timnas Indonesia kontra Malausia akan digelar dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 Grup G, Selasa (19/11/2019).

Laga tersebut akan bisa menjadi debut pemain 21 tahun tersebut bersama timnas Indonesia.

Pelatih Bhayangkara FC, Paul Munster menyatakan bahwa dirinya turut bangga atas keberhasilan Ichsan masuk ke dalam skuad Garuda.

Baca Juga: Pelatih Persib Sentil PSSI soal Kebijakan Pemanggilan Pemain ke Timnas

Dilansir Bolasport.com dari laman resmi Liga Indonesia, pelatih asal Irlandia Utara tersebut menyebutkan bahwa Ichsan mampu menunjukkan kualitas bagus sebagai gelandang muda.

Munster mengakui, sejak kedatangannya ke Bhayangkara FC pada akhir Agustus 2019, dirinya telah menyukai gaya permainan Ichsan.

"Saya senang Ichsan dapat kesempatan bergabung dengan timnas level senior," tutur Munster.

Baca Juga: Tiba di Malaysia, Ini Agenda Timnas Indonesia Terbaru Sore Nanti


Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.