SUPERBALL.ID - Pelatih Madura United
Rasiman, mewanti-wanti timnya untuk menghindari pelanggaran yang tidak perlu saat menjamu Bhayangkara FC dalam lanjutan Liga 1 2019.
Laga Madura United kontra Bhayangkara FC akan tersaji pada pekan ke-28 Liga 1 2019 di Stadion Gelora Bangkalan, Madura, Jumat (22/11/2019).
Madura United memiliki rentetan catatan negatif ketika bersua Bhayangkara FC di ajang Liga 1.
Tercatat sudah 14 kartu kuning dan empat kartu merah yang dikoleksi oleh pemain Madura United dalam lima pertemuan dengan Bhayangkara FC.
Kendati begitu, pelatih Madura United, Rasiman, tak lantas meminta anak asuhnya untuk bermain hati-hati.
"Saya tidak meminta anak-anak untuk begitu hati-hati di pertandingan besok, meskipun catatan sejarahnya seperti itu (banyak kartu kuning dan merah keluar)," kata Rasiman dikutip BolaSport.com dari situs resmi Madura United.
Rasiman tidak ingin strategi yang telah disiapkan gagal hanya karena bermain terlalu hati-hati.
"Saya tidak ingin strategi yang kami persiapkan bisa berjalan kaku. Saya meminta agar tetap kerja keras seperti biasanya," ujarnya menambahkan.
Akan tetapi, eks juru latih Perseba Bangkalan itu memberikan juga peringatan kepada Slamet Nurcahyo dkk untuk tidak melakukan pelanggaran di jantung pertahanan.
"Kami tetap mengimbau agar tidak melakukan pelanggaran yang tidak perlu,"
"Intinya meminimalisir pelanggaran, tentu kartu sudah bisa jadi tidak akan keluar ke kami. Satu lagi yang penting, hindari pelanggaran di pertahanan, itu bukan hanya berpotensi kartu tetapi juga kebobolan," tutur Rasiman mengakhiri.
Laga antara Madura United dan Bhayangkara FC akan disiarkan langsung oleh Indosiar pada pukul 18.30 WIB.
Editor | : | Aulli Reza Atmam |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar